TRIBUNNEWS UPDATE
Pegawai Bea Cukai Tulis Komentar Kasar di Media Sosial, Langsung Kicep saat Kemenkeu Turun Tangan
TRIBUN-VIDEO.COM - Beredar dan viral di media sosial pegawai Ditjen Bea Cukai Kementerian Keuangan berinisal WH menulis komentar kasar di media sosial.
Melalui akun Twitternya, ia menyebut netizen banyak bicara dan seperti pembantu dengan kata-kata kasar.
Seusai cuitan tersebut viral, Kementerian Keuangan langsung bertindak dan turun tangan.
Baca: Kemenkeu Minta Maaf soal Viralnya Piala Lomba Nyanyi WNI yang Dipajaki Rp 4 Juta oleh Bea Cukai
Kasus tersebut bermula saat WH merespon keluhan masyarakat di media sosial.
Seorang pengguna Twitter mengeluh piala yang ia dapatkan harus dipungut bea masuk.
Keluhan tersebut pun dituliskan oleh akun @kerissakti pada Kamis (23/3).
Lantas keluhan tersebut ditaggapi oleh pegawai pajak WH namun dengan kata-kata kasar.
Menanggapi keluhan tersebut, WH meminta agar orang tersebut belajar ketentuan impor.
Namun sayangnya, WH melanjutkan cuitannya dengan menyebut netizen banyak bicara dan minim literasi peraturan.
Baca: Banyak Prestasi, Ini Sosok Fatimah Zahratunnisa, Pemilik Piala yang Ditagih Bea Cukai Rp 4 Juta
"Sebelum lo ngetwit, mending belajar dlu deh ketentuan impor itu gimana. Kalo skrg kan jadinya lo bacot tapi minim literasi peraturan," tulis @wadawidy membalas keluhan Kris dikutip Tribun, Kamis (23/3/2023).
Sontak, cuitan WH pun langsung ramai di media soisal.
Alih-alih minta maaf, WH justru menanggapi kegaduhan tersebut.
Ia menuliskan kata tak pantas yang menghina warganet.
"para babu sibuk belain tuan nya," cuitnya lagi.
Seusai dua cuitan tersebut, banyak netizen yang melaporkan oknum ke Kementerian Keuangan.
Mereka melaporkan cuitan WH keapda staf khusus Kementerian Keuangan Yustinus Prastowo.
Baca: Kemenkeu Minta Maaf Buntut Cerita Putri Gus Dur, Koper Diacak-acak & Diintimidasi Petugas Bea Cukai
"Pak @prastow mohon maaf, ini karena lagi banyak masyarakat yang resah, mungkin pegawainya dikurangi dulu main sosmednya kalau gak bisa menahan emosi begini. Pasti berat melihat situasi yang kayak gak ada habisnya menyoroti kinerja teman-teman di sana. Semoga tetap istiqomah," cuit komika Arie_Kriting.
Akhirnya, Yustinus Prastowo pun menanggapi laporan dari warganet.
Melalui akun Twitternya, Yustinus mengaku akan melakukan koordinasi.
Bahkan pihaknya akan menelusuri apakah oknum tersebut benar merupakan pegawai dari Bea Cukai.
"Siap Om. Kami monitor dan koordinasikan. Situasi sdg panas dan keruh, sebaiknya tak nambah gaduh. Thanks utk bantuan mengingatkan," tulis Yustinus pada akun twitternya, Kamis (23/3/2023).
Seusai cuitan dari Yustinus, pegawai bea cukai WH memberika klarifikasi.
Ia pun meminta maaf atas cuitannya yang tidak sopan.
Baca: Kemenkeu Minta Maaf Buntut Cerita Putri Gus Dur, Koper Diacak-acak & Diintimidasi Petugas Bea Cukai
Bahkan WH langsung menutup akun Twitternya.
"Permohonan maaf terbuka saya utk Kris & Team, dan seluruh masyarakat yang tersinggung dengan cuitan saya," tulis Widy. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Komentar Kasar "Babu dan Banyak Bacot" di Media Sosial, Oknum Pegawai Bea Cukai Tutup Akun
# TRIBUNNEWS UPDATE # viral di media sosial # Bea Cukai # Kementerian Keuangan # Twitter
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Perang India-Pakistan: Gencatan Senjata Dilanggar, Situs Nuklir Dibidik, Rudal China Siaga
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Kondisi Malah Kritis! India Pakistan Saling Tuduh Langgar Gencatan Senjata, Perbatasan Mencekam
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Jet Thunder Pakistan Pakai Rudal Hipersonik China Hantam S-400 Rusia Milik India, Perang Udara Pecah
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Habiburokhman Jadi Penjamin Mahasiswi ITB Kasus Meme Prabowo-Jokowi, Maklumi Meski Hina Presiden
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Hercules Terancam Dipidana Kasus Pembakaran Mobil Polisi di Depok, Selidiki Adanya 'Perintah Atasan'
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.