Nasional
Fahri Hamzah Ingin Awal Kemenangan Partai Gelora di Pemilu 2024 Dimulai dari NTB
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Ahmad Wawan Sugandika
TRIBUN-VIDEO.COM - Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia mulai menatap Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Partai yang digawangi Anis Matta dan Fahri Hamzah ini yakin memenangi Pemilu 2024.
Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah saat Orasi Kebangsaannya di acara konsolidasi partai Gelora yang berlangsung di Tugu Selong, Minggu (19/3/2023) yang dihadiri langsung Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta.
Baca: Partai Gelora Mulai Panaskan Mesin, Anis Matta dan Fahri Hamzah Kunjungi NTB Pekan Ini
"Melalui Partai Gelora kami ingin membuat dan mendirikan sebuah kekuatan baru. Termasuk juga untuk menyelamatkan transisi di Indonesia," ucap Fahri Hamzah.
Menurutnya, kader Partai Gelora merupakan orang-orang hebat dan pemikir.
Salah satunya Ketua Umum Anis Matta yang kerap hadiri di forum global.
"Tidak ada pemimpin partai yang punya pemikiran global seperti di Gelora. Dari sana kami berfikir bagaimana gelombang sejarah memerlukan satu pemikiran baru yang dicatat dalam sejarah perpolitikan Indonesia. Atas dasar itulah kami mendeklarasikan terbentuknya Partai Gelora sebagai kekuatan baru," bebernya.
Baca: Resmi! Partai Gelora Sulawesi Selatan Deklarasikan Anis Matta sebagai Calon Presiden 2024
Sekarang ini, lanjut dia, partai politik banyak yang terjebak dalam lingkar kekuasaan.
Bahkan tak sedikit anggota DPR hanya sekedar menjadi pelayan pemerintah dan sibuk membagikan Bansos.
Sementara di sisi lain abai terhadap persoalan yang terjadi bangsa ini.
Salah satu contoh, sambung Fahri, terkait indikasi transaksi mencurigakan Rp 300 triliun di Kementerian Keuangan yang saat ini menjadi sorotan masyarakat luas.
"Anggota dewan bukan menjadi petugas pengantar Bansos dan juga bukan menghamba ke legislatif. Dan partai politik sekarang juga banyak yang telah terjebak," imbuh dia.
Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Fahri Hamzah Ingin Awal Kemenangan Partai Gelora di Pemilu 2024 Dimulai dari NTB
# Fahri Hamzah # Partai Gelora # Pemilu 2024
Video Production: Lalu Yusuf Wibisono
Sumber: Tribun Lombok
TRIBUNNEWS UPDATE
Mahfud MD Sentil Wamen Fahri Hamzah Buntut Rangkap Jabatan, Dinilai Problem Etik dan Hukum
Rabu, 30 April 2025
Nasional
TAK KAPOK! usai Viral Hina Pegawai Honorer, Wenny Ngaku Tak Takut Dipecat dan Ingin Fokus Bisnis
Minggu, 2 Februari 2025
Tribunnews Update
Buntut Ejek Partai Gelora Mardani Ali Sera akan Dilaporkan, Mayor Teddy Bantu Balita Kejang di Tol
Kamis, 30 Januari 2025
Regional
Kunker ke Lombok Barat NTB, Wamen PKP Fahri Hamzah Soroti Pembangunan Perumahan di Sawah Produktif
Sabtu, 28 Desember 2024
Live Update
Fahri Hamzah Wamen PKP Sudah Resmikan Rumah Layak Huni di Kota Bima, Warga Akui Sangat Bersyukur
Selasa, 24 Desember 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.