Berita Viral
Alasan Lina Mukherjee Buat Konten Makan Babi, Ungkap Tak Ada Niat untuk Ajak Masyarakat Tiru Aksinya
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Thalia Amanda Putri
TRIBUN-VIDEO.COM - Selebgram Lina Mukherjee kini dihujat publik usai memakan daging babi kriuk.
Lina Mukherjee dihujat lantaran beragama Islam yang diketahui mengharamkan konsumsi daging babi.
Lina Mukherjee pun mengungkap alasan makan daging babi tersebut.
Ia mengatakan karena penasaran.
Awalnya diketahui jika Lina Mukherjee memakan daging babi dengan sengaja meskipun menyadari kalau yang ia lakukan memang melanggar aturan agama.
Lina Mukherjee lantas beralasan bahwa dirinya membuat konten memakan daging babi karena merasa penasaran.
"Aku cuman penasaran karena di TikTok tuh banyak kriuk ya. Tapi kok makan kriuk babi aku merinding ya," kata Lina Mukherjee dalam unggahan di TikTok.
Namun diketahui jika sebelumnya Lina Mukherjee mengatakan bahwa dirinya pernah dua kali menyantap hidangan dari babi secara tidak sadar. Namun, kali ini ia sengaja memakan daging babi.
"Pertama di Srilanka, waktu itu aku nggak sengaja makan. Aku nggak bisa bahasa Inggris, pork (daging babi), gitu kan? Aku pikir 'pork' itu tepuk-tepuk, pok-pok-pok. Terus yang kedua, kemarin ada di tempatnya non (Muslim). Ini yang ketiga," sambungnya sambil tertawa.
Baca: Profil Lina Mukherjee, Konten Kreator yang Dilaporkan ke Polda Sumsel Gegara Konten Makan Babi
Lina Mukherjee pun mencicipi kulit babi yang ada di hadapannya. Ia lalu menjelaskan pengalamannya menyantap kulit babi yang terkenal kriuk tersebut.
"Kriuk babi kayak daging sapi yang dijemur, yang keras, nggak seenak orang cerita di TikTok sih aku ya, kalau aku b (biasa) aja," lanjutnya.
Sementara itu dalam potongan siaran langsungnya yang beredar di akun Tiktok @voberlianathecat96, Lina Mukherjee mengatakan kalau makan babi menjadi dosanya sendiri. Bahkan, ia mengakui kalau dirinya adalah pendosa.
"Aku ini pendosa, aku ini manusia pendosa. Untung aja aku ini enggak bunuh diri, udah banyak cobaan hidup, stres," ucap Lina Mukherjee.
Lina Mukherjee menegaskan, kalau konten tersebut bukan untuk mengajak orang lain ikut makan babi. Melainkan hanya untuk kesenangan dirinya sendiri.
"Tapi aku happy melakukan itu. Tapi aku tidak meminta kalian untuk memakan babi kan di sini konteksnya. Aku tidak menyuruh umat untuk memakan kan intinya, kan aku makan untuk diri sendiri, lho," sambungnya.
Usai video tersebut viral dan ramai dihujat, Lina Mukherjee justru memberikan jawaban karena tak setuju dengan netizen yang melarangnya makan babi.
Bahkan Lina Mukherjee berujung dilaporkan ke polisi oleh seorang ustaz bernama M. Syarif Hidayat SH ke SPKT Polda Sumsel.
Lina Mukherjee dinilai melakukan dugaan tindakan penistaan agama di konten makan babi yang dimuat di media sosial.
Melansir dari instagram @Maklamis, Kamis (16/3/2023) M. Syarif Hidayat SH mengatakan tindakan Lina Mukherjee influencer dan tiktokers mencampurkan adukan konten sara dan aqidah keimanan,
Baca: Lina Mukherjee Dilaporkan ke Polda Sumsel karena Bikin Konten Makan Babi hingga Singgung soal Dosa
Hal tersebut dinilai sudah menistakan agama, lantaran perbuatan yang dilakukan dinilai tidak terpuji dan meresahkan.
" Bagaimana mana mungkin di akun tersebut dia mencontohkan dan praktekkan memakan sesuatu yang diharamkan yakni celeng atau Babi," ujar M Syariq Hidayat SH.
Dikatakan M Syarif Hidayat ini meresahkan terkhusus bagi umat islam.
"Jangan sampai perbuatan ini jadi yang dibiasakan bagaimana anak kita nanti melihat konten ini," ujarnya,
Pihaknya berharap dengan menyampaikan ke polda Sumsel, mudah mudahan penyidik timsus melakukan lidik agar memproses dengan hukum yang berlaku.
Dilansir dari live TikToknya yang diunggah akun @nuuy92, Jumat (17/3/2023), Lina Mukherjee tampak mengungkapkan amarahnya ke netizen yang menyinggungnya usai makan babi.
Lina Mukherjee menyinggung soal orang suci.
Karena manusia adalah pendosa, namun dengan caranya masing-masing.
"Sekarang gini ya, gue muslim, gue makan babi, gue dosa," kata Lina Mukherjee.
Tak hanya itu saja, Lina Mukherjee justru merasa bangga karena dirinya sudah bersikap jujur dengan makan babi.
Bahkan ia justru menyinggung soal dosa lain selain memakan babi yang haram.
"Lu muslim pernah berzina nggak? Dosa yang lain? Apakah kamu suci 100 persen? Bisa aja kamu nipu orang, bisa aja kamu durhaka, bisa aja kamu pelit. Banyak lah, manusia itu pendosa guys," katanya.
"Udahlah, nggak usah kalian terlalu berlebihan, too much gitu. Manusia itu pendosa, nggak ada yang suci di dunia ini. Tapi, setidaknya aku jujur dan itulah yang aku lakukan gitu lho," lanjutnya.
Selain itu, Lina Mukherjee menyebut soal pemuka agama yang juga melakukan dosa.
"Nggak ada manusia yang nggak berdosa, ustaz aja berdosa. Kadang ustaz istrinya dua, kadang ustaz istrinya tiga. Walaupun di muslim dihalalkan, tapi mereka nggak izin istri pertama kadang-kadang," ujar Lina Mukherjee.
Sejumlah netizen yang mengetahui hal tersebut sontak ramai memberikan komentar.
Tak sedikit yang justru melontarkan hujatan atas pernyataan dari Lina Mukherjee.
"manusia memang pendosa tapi sebaik-baik nya pendosa adalah yg masih memiliki rasa malu terhadap dosanya dan tidak bangga atas dosanya..".
"udh casing amburadul lcd jg udh kena".
"padahal ditempat terang, tapi ini kok auranya gelap banget ya.".
"seburuk buruk nya manusia dia yang menjauhi larangan nya".
"pentingnya belajar agama supaya kita ga tersesat".
"astaghfirullah. mesin uda rusak spert part rusak oli meleber kemana mana" ungkap beberapa netizen.
Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Alasan Lina Mukherjee Makan Babi, Buat Konten Karena Penasaran Hingga Berujung Dilaporkan ke Polisi
# viral # TikTok Viral # Lina Mukherjee # Konten makan babi
Video Production: Tegar Melani
Sumber: Tribun Sumsel
Terkini Nasional
Gausah Wacana! Bupati Purwakarta Respons Verrel Bramasta Kritik Kebijakan Pendidikan di Barak Milter
4 hari lalu
Terkini Nasional
Mahfud MD Disenggol! Nilai Pelaporan Dirinya soal Gugatan Ijazah Jokowi Mengada-ada: Tak Paham Hukum
4 hari lalu
Terkini Nasional
Rela Mati Lawan Premanisme! Saor Siagian Gerah dengan Sepak Terjang Hercules dan Ormas Preman Lain
4 hari lalu
Tribun Video Update
Syok! Driver Ojol Medan Ternyata Dapat Paket Orderan GoSend Mayat Bayi, Video Viral di Media Sosial
4 hari lalu
Viral di Medsos
Tak Tau Bawa Mayat Bayi! Driver Ojol Ini Bingung Diarahkan ke Kuburan, Pengirim Langsung Menghilang
4 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.