TRIBUNNEWS UPDATE
Daftar Harta Kekayaan Kepala BPN Jaktim yang Istrinya Keciduk Pamer Harta, Outfit Capai Miliaran
TRIBUN-VIDEO.COM - Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jakarta Timur, Sudarman Harja Saputra kini dipanggil Kementerian ATR.
Pemanggilan tersebut merupakan buntut istrinya, Vidya Piscarista yang kerap memamerkan kekayaannya di media sosial.
Lantas berapa jumlah harta Sudarman Harjasaputra?.
Baca: Berprofesi Model, Gaya Hedon Vidya Piscarista Istri Kepala BPN Disorot Pakar: Itu Bagian Pekerjaan
Berdasarkan data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) periode 2021, Sudarman memiliki kekayaan Rp 14,7 miliar.
Satu di antara aset yang dia miliki uakni tanah dan bangunan senilai Rp 5,39 miliar di Jakarta Selatan.
Kekayaan Sudarman didominasi delapan tanah dan bangunan senilai Rp 13,9 miliar.
Dia juga tercatat memiliki harta bergerak berupa sepeda motor, mobil dan minibus dengan total Rp 438 juta.
Harta bergerak lainnya senilai Rp 600 juta, kas dan setara kas Rp 249,5 juta dan utang Rp 520 juta.
Sementara itu, Sudarman tidak tercatat memiliki surat berharga dan harta lainnya.
Baca: Kini Giliran Istri Kepala BPN Jaktim yang Disorot Warganet, Disebut Hobi Pamer Gaya Hidup Mewah
Sub total kekayaannya adalah Rp 15,2 miliar.
Setelah dikurangi utangnya, total harta kekayaan Sudarman menjadi Rp 14,7 miliar.
Sebelumnya, istri Kepala Badan Pertanahan Negara (BPN) Jakarta Timur Sudarman Harja Saputra disorot karena dinilai kerap pamer kekayaan.
Bahkan dalam unggahannya, pakaian dan aksesoris yang dikenakan nilainya ditaksir mencapai hampir Rp 1 miliar.
Gaya istri PNS bernama Vidya Piscarista terungkap setelah foto-fotonya viral di media sosial.
Di akun instagramnya yang kini sudah ditutup, Vidya kerap membagikan gaya hidup mewah.
Buntut viral di media sosial, kini Sudarman dipanggil Kementerian ATR/BPN.
Kepala Biro Humas Kementerian ATR/BPN, Yulia Jaya Nirmawati mengaku bahwa Sudarman Harja Saputra telah dipanggil pada Jumat (10/3/2023) lalu.
Baca: Giliran Pejabat BPN Keciduk Pamer Harta, Istri Kepala Pertanahan Jaktim Viral Imbas Gaya Hidup Hedon
Yulia menjelaskan pihaknya telah meminta klarifikasi kepada Sudarman, terkait latar belakang dan pekerjaan istrinya Vidya Piscarista.
"Sejauh ini sudah kami minta klarifikasi dan sekarang masih pendalaman. Nanti hasilnya kami sampaikan ya," ujar Yulia saat ditemui di Kementerian ATR/BPN, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (13/3/2023). (Tribun-Video.com/WartaKotalive.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Istrinya Pamer Outfit Miliaran Rupiah, Harta Kepala BPN Jaktim Diselidiki Kementerian ATR/BPN
# TRIBUNNEWS UPDATE # Harta Kekayaan # Kepala BPN # Badan Pertanahan Nasional # Sudarman Harja Saputra
Reporter: Rima Anggi Pratiwi
Sumber: Warta Kota
Tribunnews Update
Rangkuman Perang India-Pakistan: Islamabad Balas New Delhi dengan Rudal, AS Umumkan Gencatan Senjata
1 hari lalu
Tribunnews Update
Orangtua dari Pasien Disabilitas yang Diduga Dilecehkan Perawat RS Buka Suara: Anak Saya Trauma
1 hari lalu
Tribunnews Update
Perawat di Rumah Sakit Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan terhadap Pasien Disabilitas di Ruang Isola
1 hari lalu
Tribunnews Update
India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata setelah Dimediasi AS, Trump: Saya Sangat Gembira
1 hari lalu
Tribunnews Update
Perawat RS di Cirebon Diduga Lecehkan Pasien Disabilitas 3 Kali, Ibu Korban Akui Sang Anak Trauma
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.