Kamis, 15 Mei 2025

LIVE UPDATE

Terungkap Nama Asli APA, Pemberi Informasi ke Mario Dandy, Ternyata Pernah Pacaran dengan Tersangka

Senin, 13 Maret 2023 13:58 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Perempuan berinisial APA disebut-sebut pemberi informasi pertama dalam kasus penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy Satriyo (20) terhadap David Ozora (17).

Terungkap nama lengkap APA yakni Anastasia Pretya Amanda (19).

APA diketahui merupakan mantan kekasih Mario Dandy yang menjalin hubungan asmara Oktober 2021 hingga Oktober 2022.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh kuasa hukum APA, Sumantap Simorangkir, Minggu (12/3/2023).

APA atau Amanda, dikatakan Sumantan, sudah putus hubungan dengan Mario Dandy sejak Oktober 2022.

Sejak saat itu, Amanda disebut tidak menjalin komunikasi khusus dengan Mario Dandy.

Namun, kata Sumantap, sesekali Mario masih sering menghubungi Amanda, tetapi tidak ditanggapi oleh Amanda.

Dalam kesempatan yang sama, Sumantap mengonfirmasi adanya kabar yang menyebut Amanda mengetahui rencana penganiayaan Mario kepada David.

Sumantap mengatakan, pihaknya keberatan jika Amanda kerap dikaitkan dengan kasus penganiayaan tersebut.

Padahal, kliennya tidak mengetahui sama sekali adanya perencanaan atau kejadian yang menjadi viral tersebut.

Mengenai hal tersebut, Sumantap menegaskan pihak manapun bisa melakukan pengecekan kembali rekaman CCTV sebagai bukti, apakah kliennya itu terlibat langsung penganiayaan tersebut atau tidak.

Baca: David Korban Penganiayaan Mario Masih Belum Bisa Kenali Orang Sekitar, Kini Jalani MRI Stetoskop

Baca: Kondisi David Makin Membaik, Mulai Sedikit Membuka Mata dan Bergumam

Sebagai informasi, terjadi aksi penganiayaan oleh Mario terhadap David di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada Senin (20/2/2023) lalu.

Awalnya, polisi mengatakan pacar Mario berinisial AGH mengaku mendapatkan perlakuan tidak baik dari David.

Hal itu membuat Mario marah kemudian menganiaya David.

Namun, belakangan, pihak kepolisian mengungkapkan ada wanita lain yang menyulut amarah Mario hingga tega menganiaya David.

Saat jumpa pers kedua pada Jumat (24/2/2023), Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Ade Ary Syam Indradi, mengatakan wanita lain yang disebut menyampaikan cerita kepada Mario itu berinisial APA.

Informasi tersebut didapat Mario dari APA pada Januari 2023.

Mario mendapat informasi bahwa AGH mendapat perlakuan tak baik dari korban.

Selanjutnya, Mario mengonfirmasi ke AGH kemudian menghubungi temannya, yakni Shane Lukas (19) pada 20 Januari 2023.

Mario menceritakan kejadian soal AGH kepada Shane. Kemudian tersulutlah emosinya hingga terjadi penganiayaan terhadap David. (*)


Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sosok APA, Disebut Beri Informasi ke Mario Dandy soal Cerita AG, Tak Tahu Rencana Penganiayaan David

# kasus penganiayaan # Mario Dandy Satriyo # David Ozora

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Videografer: Sigit Ariyanto
Video Production: Ika Vidya Lestari
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved