Terkini Nasional
Pengemudi Toyota Yaris yang Mobilnya Sempat Rusak Ditabrak Singa Akhirnya Berdamai dengan Sang Singa
TRIBUN-VIDEO.COM - Mobilnya sempat rusak karena ditabrak singa, akhirnya pemilik Toyota Yaris memilih berdamai dengan singa Taman Safari Prigen.
Momen perdamaian Toyota Yaris dan singa di Taman Safari Prigen itu diunggah akun instagram resmi Tamansafari2_Jatim pada Minggu (19/2/2023).
Pemilik mobil Toyota Yaris Febrian Permana bersama keluarganya mengikuti wisata feline feeding singa.
Febrian dan keluarganya dimasukan ke dalam sebuah mobil khusus berkerangkeng.
Kemudian mereka dipertemukan dengan Singa Debo yang sempat merusak mobil Toyota Yaris milik Febrian.
Terlihat Debo sangat senang diberi makan oleh Febrian dan keluarganya.
Baca: Diam-diam Adinda Thomas Pemain Film KKN di Desa Penari Dilamar Kekasihnya di Singapura
Pihak Taman Safari mengatakan bahwa Febrian dipertemukan dengan Singa Debo sesuai permintaan netizen.
Saat ini Febrian sudah bermaafan dengan Debo atas insiden tabrakan tersebut.
Pihak Taman Safari pun mengimbau agar pengunjung yang melintas di area satwa liar agar tidak terlalu berlama-lama di dalam area.
Pun kalau ingin merasakan sensasi memberi makan maka bisa mengikuti Feline Feeding seperti yang dilakukan Febrian.
Sementara itu Febrian sendiri mengaku sudah memaafkan insiden ditabrak singa tersebut.
Mobilnya yang sempat penyok juga sudah diperbaiki memakai asuransi.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Pengemudi Toyota Yaris Dipertemukan dengan Singa Usai Mobil Rusak Ditabrak
Sumber: Warta Kota
TRIBUNNEWS UPDATE
Sindiran Mahfud MD usai Baleg 'Begal' Putusan MK: Tunggangi Singa Liar Itu Mengerikan Takut Diterkam
Kamis, 22 Agustus 2024
Terkini Daerah
Tampang Wanita yang Tusuk Bos Baju di Tangerang, Ternyata Dipicu Masalah Sandal
Selasa, 2 April 2024
Lirik Lagu
Lirik Lagu Berdamai - Ghea Indrawari: Berhentilah Hatimu Membenci, Berdamailah dengan Dirimu Sendiri
Jumat, 15 Maret 2024
Live Update
Eks Atlet MMA Rudy Golden Boy Berdamai dengan 2 Pemuda yang Mengeroyoknya namun Ajak Tanding di Ring
Rabu, 9 Agustus 2023
Viral
Viral 2 Singa Laut Serang Turis di Pantai San Diego, Publik Justru Salahkan Pengunjung
Sabtu, 29 Juli 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.