Kabar Selebriti
Resmi Menikah dengan Saudagar Kaya Syekh Reza, Peggy Melati Sukma Siap Pindah ke Selandia Baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Pemain sinetron dan pendakwah Peggy Melati Sukma melepas status janda dan menikah kembali.
Peggy Melati Sukma dinikahi Reza Abdul Jabbar alias Syekh Reza melalui proses taaruf.
Reza Abdul Jabbar dikenal sebagai saudagar sekaligus ulama Indonesia yang kini menetap di Selandia Baru.
Setelah menikah, Peggy Melati Sukma berencana menetap di Selandia Baru dan menemani suaminya.
"Istri harus selalu dekat dengan suami," kata Peggy Melati Sukma yang kini berumur 46 tahun itu.
Peggy Melati Sukma berharap bisa tetap rutin pulang ke Indonesia setelah menetap di Selandia Baru.
"Saya akan pindah permanen," ujar Peggy Melati Sukma yang sedang menyelesaikan sejumlah dokumen sebelum pindah ke negeri seberang.
Peggy Melati Sukma dan Reza Abdul Jabbar menjalani taaruf sebelum menikah.
Mereka bertemu di waktu yang singkat hingga kemudian memutuskan menikah.
Peggy Melati Sukma mengaku tidak terkejut meski baru bertemu Reza Abdul Jabbar sesaat sebelum menikah.
Peggy Melati Sukma menikah lagi setelah menyandang status janda sejak 11 tahun lalu setelah bercerai dari Wisnu Tjandra.
"Alhamdulillah keyakinan itu tidak akan muncul jika tidak bersandar pada Allah dan Rasulullah," kata Peggy Melati Sukma.
Peggy Melati Sukma menikah setelah merasa yakin dan untuk menegakkan Qur’an dan Sunnah.
Menurut Peggy Melati Sukma, tidak ada alasan saat memutuskan kembali menikah dengan Reza Abdul Jabbar.
Peggy Melati Sukma yakin atas pilihannya setelah menjalani ta'aruf bersama suaminya.
"Ini bukan sesuatu yang harus ditanya terus, kenapa membangun rumah-tangga," ucap pemain film Tausiyah Cinta yang kini berusia 46 tahun tersebut.
Dari pola berpikir, cara menangani keadaan hidup, hingga bersandar pada Al Quran, Peggy Melati Sukma yakin menikah bersama Reza Abdul Jabbar.
(*)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Peggy Melati Sukma Siap Pindah Permanen ke Selandia Baru Setelah Dinikahi Saudagar Kaya Syekh Reza
Video Production: Difa Isnaeni Azizah
Sumber: Warta Kota
TRIBUNNEWS UPDATE
Selandia Baru Larang Tentara Israel yang Terlibat Kejahatan Perang di Gaza Masuki Negaranya
Senin, 3 Februari 2025
Nasional
PM Selandia Baru Tertawa Lepas Dengar Guyonan Prabowo, Sebut 'Honey Moon' saat Kenalkan Wartawan
Minggu, 17 November 2024
Tribunnews Update
PM Selandia Baru Tertawa Lepas Dengar Guyonan Prabowo, Singgung 'Honeymoon' saat Kenalkan Wartawan
Sabtu, 16 November 2024
Tribunnews Update
Saat Presiden Prabowo Kenalkan Wartawan Indonesia, PM Selandia Baru: They Look So Friendly
Sabtu, 16 November 2024
Tribunnews Update
Belum 1 Bulan Dilantik, Prabowo Dipuji PM Selandia Baru: Bisa Bawa Perekonomian Indonesia Cemerlang
Sabtu, 16 November 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.