Tribunnews Update
Eks Pacar Bunuh Mahasiswi di Pandeglang, Habisi Korban Pakai Kloset di Semak-semak Diduga Sakit Hati
TRIBUN-VIDEO.COM - Kasus temuan mayat wanita berinisial ES (22) di semak-semak di wilayah Pandeglang, Provinsi Banten mengungkap fakta baru.
Terduga pelaku merupakan RA (21) yang sekaligus mantan pacar korban.
Pelaku menghabisi korban yang diketahui mahasiswi di Kota Serang itu dihabisi menggunakan kloset.
Sebelumnya jasad ES ditemukan warga di semak-semak di dekat Stadion Badak, Majasari pada Rabu (8/2).
Baca: LPSK Tegaskan Terkait Tuntutan Bharada E: Kami Bukan Bela Pembunuh tapi Ini soal Kepastian Hukum
Kasatreskrim Polres Pandeglang, AKP Shilton Silitonga mengatakan motif pelaku tega menghabisi korban lantaran sakit hati.
Pelaku RA merasa cemburu karena korban sudah memiliki kekasih baru setelah putus dengannya.
Untuk diketahui ES dan RA pernah menjalin hubungan selama 5 tahun dan tinggal di satu daerah yakni Kelurahan Saruni, Kecamatan Majasari, Kabupaten Pandeglang, Banten.
Adapun kejadian bermula saat RA hendak pulang menyetrum ikan di Sungai tak sengaja ketemu korban di jalan.
Baca: Inilah Tampang Pelaku Pembunuhan Mahasiswi di Pandeglang Banten, Ternyata Mantan Pacar Korban
Korban yang mengendarai sepeda motor dikejar pelaku untuk diajak ngobrol.
Dari obrolan itu, keduanya sempat terlibat cekcok, kemudian pelaku terpancing emosi mencekik korban dari belakang.
Setelah itu pelaku menyeret korban di jalan Stadion Badak, Pandeglang menuju semak-semak.
Korban yang diseret sekitar 2 meter langsung lemas.
Saat di semak-semak itu, pelaku langsung menghabisi nyawa korban menggunakan kloset yang ia dapati.
Baca: Anggota Densus 88 Pelaku Pembunuhan Sopir Taksi Online di Depok Ternyata Terlilit Utang Rp 900 Juta
Akibatnya korban mengalami luka di bagian leher karena benturan kloset.
"Pelaku yang melihat ada closet di sana, langsung menggunakan itu untuk memukul korban, hingga meninggal dunia," ungkapnya
Setelah melakukan aksi pembunuhan, pelaku yang berprofesi sebagai ojol itu membawa hp dan laptop milik korban.
Sedangkan motor korban, dimasukan ke dalam semak-semak untuk menyembunyikan barang bukti.
"Korban mengalami luka di bagian leher karena terkena benturan closet. Pakaian korban setengah terbuka, karena berontak saat diseret pelaku," jelasnya. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Fakta Pembunuhan Mahasiswi di Pandeglang, Motif Pembunuhan dan Pekerjaan Pelaku Jadi Sorotan
Host: Rima Anggi
Vp: Dedhi Ajib
# mantan pacar # Bunuh # mahasiswi # Pandeglang # korban # kloset
Reporter: Rima Anggi Pratiwi
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Nasional
DEDI MULYADI MURKA 9 Warga Sipil Tewas Dalam Ledakan Garut, Minta TNI Tak Dilibatkan Warga
11 jam lalu
Terkini Nasional
Video Terakhir Pratu Afrio Sebelum Gugur dalam Ledakan Dahsyat di Garut, Sudah Firasat?
16 jam lalu
Live Update
Live Update Siang: Mahasiswi Unhas Tewas Terseret Arus, Pemancing Hilang 3 Hari Ditemukan Tewas
17 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.