Terkini Nasional
Kelar Bertemu Dalang di Sukoharjo, Anies Baswedan Pulang ke Jakarta, Kabarnya Naik Jet Pribadi
TRIBUN-VIDEO.COM - Anies Baswedan kabarnya langsung pulang ke Jakarta setelah melakukan pertemuan dengan sejumlah perwakilan dalang, Rabu (1/2/2023).
Pertemuan tersebut terjadi di kediaman Ki Anom Suroto, Desa Makam Haji, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo.
Adapun Anies hadir di dalam pertemuan itu sebagai pembimbing Komunitas Pelestari Seni Budaya Nusantara (KPSBN).
Langsung pulangnya Anies ke Jakarta disampaikan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.
Baca: Viral Anies Baswedan Tepergok Tolak Jabat Tangan Warga usai Kantongi Tiket Capres, NasDem Buka Suara
"Beliau acara tertutup, beliau langsung balik Jakarta menggunakan jet pribadi," kata Gibran.
Pertemuan tersebut kabarnya juga membahas persiapan kegiatan Anies di Pati saat pertengahan Februari 2023 nanti.
"Kita selalu menjaga silaturahmi dengan para dalang ya termasuk hari ini," kata Anies
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Kelar Bertemu Dalang di Sukoharjo, Anies Baswedan Pulang ke Jakarta, Kabarnya Naik Jet Pribadi
TRIBUNNEWS UPDATE
Berandai Jadi Pramono Anung, Dedi Mulyadi Sesumbar Mampu Gaji Rp 10 Juta Per Kepala Keluarga
4 hari lalu
Live Update
Kemnaker & Kemen PPPA Turun Tangan, Polisi Baru Respons Kasus Dugaan Pelecehan Eks Rektor UP
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.