Kamis, 15 Mei 2025

LIVE UPDATE

Detik-detik Kericuhan PT GNI di Morowali Utara, Para Buruh Bentrok Pakai Besi hingga Alat di Pabrik

Selasa, 17 Januari 2023 17:51 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Bentrok antar pekerja PT GNI di Morowali Utara, Sulawesi Tengah menjadi sorotan.

Bentrokan ini melibatkan tenaga kerja asing (TKA) China dengan pekerja lokal pada Sabtu (14/1/2023).

Akibat insiden tersebut, dua pekerja dilaporkan meninggal dunia.

Selain korban jiwa, sejumlah pekerja juga mengalami luka-luka akibat bentrokan tersebut.

Detik-detik terjadinya kericuhan maut antar pekerja di PT GNI ini pun viral di media sosial.

Kabid Humas Polda Sulteng, Kombes Pol. Didik Supranoto mengatakan sebelum bentrokan terjadi sempat ada pertemuan antara karyawan yang tergabung dalam Serikat Pekerja Nasional (SPN) PT. GNI dengan pihak perusahan pada Jumat (13/1/2023).

Baca: 69 Orang Ditangkap, Bentrokan Karyawan PT GNI Berawal dari Aksi Unjuk Rasa Serikat Pekerja

Pertemuan tersebut membahas sejumlah tuntutan para pekerja.

Namun, tidak ada kesepakatan dari hasil pertemuan itu.

Kemudian menurut Didik, pada pukul 19.30 Wita, sejumlah pekerja datang lagi ke Kantor PT GNI.

Para pekerja berusaha masuk ke dalam kantor dan melakukan tindakan anarkis.

Pihak keamanan sempat mengadang pekerja yang ingin masuk.

Namun karena jumlah massa yang banyak akhirnya tak bisa dibendung.

Mereka masuk ke pabrik dan mengajak buruh lainnya untuk mengikuti kegiatan mogok kerja.

Namun, saat di dalam pabrik, TKA China yang tidak ingin mengikuti aksi mogok kerja, malah menyerang sejumlah pekerja lokal.

Aksi dari TKA China itu mendapat perlawanan hingga terjadi bentrokan.

Para buruh yang terlibat bentrok menggunakan besi hingga peralatan yang berada di pabrik.

Tak berhenti di situ, mereka juga melakukan pengrusakan dan pembakaran fasilitas kantor serta armada perusahaan.

Seorang karyawan yang tak ingin disebutkan namanya mengatakan, kondisi di dalam pabrik saat terjadi bentrok sangat mencekam.

Ia menyebut, akibat insiden itu, sejumlah pekerja lokal mengalami luka-luka.

Tak hanya itu, sejumlah pekerja perempuan lokal juga mendapat kekerasan dari TKA China.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, aksi mogok kerja karyawan PT GNI ini dipicu seringnya terjadi kecelakaan kerja di perusahaan nikel tersebut.

Untuk itu, pekerja menuntut agar dilakukan perbaikan pelaksanaan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3).

Baca: Kronologi Bentrok Maut Antarpekerja di PT GNI, Tenaga Kerja Lokal dan TKA China jadi Korban Tewas

Selain itu, mereka juga menuntut kenaikan penghasilan/gaji mulai Januari 2023.

Diketahui, aksi mogok kerja ini juga dilatarbelakangi tewasnya pekerja dalam kebakaran yang terjadi di PT GNI pada Kamis (22/12/2022).

Korban tewas dalam insiden nahas itu yakni, Nirwana Selle, yang juga merupakan Seleb TikTok.

Selain Nirwana Selle, rekan kerjanya bernama I Made Defri Hari Jonathan juga tewas dalam kebakaran tersebut.

Peristiwa itu terjadi bermula ketika tungku smelter dua PT GNI meledak.

Ketika kejadian, Nirwana Selle tengah masuk shift dini hari dan mengoperasikan hoist crane.

Api kemudian merambat hingga ke hoist crane yang dioperasikan oleh Nirwana Selle.

Nirwana Selle tewas karena terjebak di dalam hoist crane dan tak bisa keluar.(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kronologi Bentrokan Kelompok Karyawan PT GNI di Morowali Utara, Sempat Ada Pertemuan dengan Perusahaan"

# PT GNI # Morowali Utara # Sulawesi Tengah

Editor: Aprilia Saraswati
Reporter: Rima Anggi Pratiwi
Videografer: Dyah Ayu Ambarwati
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved