Terkini Nasional
Permintaan Maaf Puan Maharani soal Video Bagi Kaos Sambil Cemberut: Panas Banget, Ada Badmoodnya
TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua DPP PDIP, Puan Maharani meminta maaf telah memasang wajah cemberut saat membagi-bagikan kaus kepada warga, beberapa waktu lalu.
"Haduh, pokoknya di kesempatan kali ini, saya minta maaf kalau kemudian, judes banget sih, cemberut banget sih, saya minta maaf," ujar Puan Maharani di program ROSI KompasTV, Kamis (12/1/2023).
Diketahui, video Puan Maharani yang tampak cemberut saat bertemu dengan sejumlah masyarakat sempat viral di media sosial.
Saat itu, Puan Maharani tengah melakukan kunjungan kerja alias blusukan ke Pasar Tradisional Pondok Gede, Bekasi, Rabu (21/9/2022).
Dalam kunjungan kerjanya, Ketua DPR RI itu bersalaman dan membagikan kaus pada sejumlah warga.
Sayangnya, dalam video yang beredar di media sosial, Puan Maharani yang semula hangat menyambut warga tiba-tiba berubah.
Ia terlihat cemberut saat membagikan kaus.
Bahkan Puan Maharani sempat melempar sejumlah kaus kepada warga yang mengerumuninya.
Baca: Puan Maharani Minta Maaf soal Video Cemberut Saat Bagi-bagi Kaus: Cuaca Panas Banget, Tim Tak Siap
Puan juga terlihat memarahi pengawal pribadi (walpri) sebelum akhirnya masuk ke mobil.
Kepada jurnalis senior Rosianna Silalahi, Puan Maharani memberikan klarifikasi dan penjelasan.
Putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri itu mengatakan, saat itu cuaca sedang panas dan terik.
"Situasinya saat itu panas banget, terik, kemudian rakyat banyak. Ada yang mau salaman, ada yang mau kaus," kata Puan.
Seharusnya, lanjut Puan, tim yang di lapangan harus sigap membantu dirinya dalam membagi-bagikan kaus.
Namun, hal itu tak sesuai dengan harapan Puan hingga akhirnya terpasanglah raut cemberut di wajahnya.
"Ya sebagai manusia, ada juga kadangkala jadi bad mood lah, ya karena panas, rakyat banyak, kemudian situasinya tidak mendukung, dan lain sebagainya."
"Tapi intinya, saya minta maaf kalau itu bikin kok gini, sih, karena nggak ada kata lain," sambung Puan.
Rosi lantas ikut menegaskan, Puan Maharani sebenarnya marah dengan tim karena tidak sigap.
Puan pun membenarkan ucapan Rosi dengan menegaskan, dirinya tidak marah dan cemberut dengan rakyat.
Baca: Puan Maharani Tak Yakin Dipilih Jadi Capres 2024 dari PDIP, Mengaku Tak Merasa Memiliki Previllege
"Saya mau, ayo cepetan, ini panas, rakyat udah harus segera mendapat kaus, mau salaman," jelasnya.
Lantaran situasi sudah tidak kondusif, Puan segera masuk ke mobil.
Kepada Rosi, Puan mengakui mendapat pelajaran berharga saat kunjungan tersebut dan berjanji tidak akan mengulangi.
"Tidak boleh terulang, pemimpin dalam situasi apapun tetap harus senyum," ucap Puan.
Sebelumnya, video viral Puan Maharani itu juga pernah mendapat tanggapan dari Ketua DPP PDIP, Said Abdullah.
Said mengatakan, sambutan masyarakat di luar prediksi Puan dan tim.
"Mbak Puan itu sangat familier, sangat humble kalau ketemu sama masyarakat."
"Kalau Mbak Puan itu tidak humble, seakan-akan mukanya Mbak Puan tidak merakyat, kemudian untuk apa kira-kira Mbak Puan turun ke bawah," jelas Said di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta (27/9/2022).
Baca: Sempat Viral Momen Puan Maharani Cemberut saat Bagi-bagi Kaus, Sang Ketua DPR Lantas Kini Minta Maaf
Ketua Banggar DPR RI itu mengatakan, Puan selalu ingin turun ke bawah untuk tahu apa yang diinginkan oleh publik.
Said juga meluruskan informasi terkait Puan yang memarahi pengawal pribadinya (walpri).
Puan menegur walprinya lantaran tak menjalankan tugasnya dan bukan membagikan kaos.
"Mbak Puan kaget, 'kok kamu yang pegang kaos?' Mbak Puan itu nanya, bukan marah. 'Kok kamu yang pegang kaus? Kan seharusnya bukan kamu. Kamu menjaga tugas'," ujar Said.
"Walpri kan enggak boleh bagi-bagi kaus. Ya dong. 'Kamu kenapa (pegang kaus)?' Kaget Mbak Puan," sambungnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Puan Maharani Minta Maaf Soal Video Bagi Kaus Sambil Cemberut: Situasinya Panas Banget
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Respons Puan Maharani soal Hasan Nasbi Batal Mundur dari Kepala PCO: Kewenangan Presiden Prabowo
6 hari lalu
Tribunnews Update
Respons Puan soal Keracunan Massal MBG, Minta BGN Evaluasi Mutu & Keamanan sebelum Distribusi
Kamis, 24 April 2025
Tribunnews Update
Reaksi Puan Maharani soal Adanya Isu 'Matahari Kembar' seusai 2 Menteri Prabowo Panggil Jokowi Bos
Selasa, 15 April 2025
tribunnews update
Puan Maharani Desak Kepastian soal Rencana Prabowo soal Evakuasi Warga Gaza ke Tanah Air
Senin, 14 April 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Puan Maharani Tepis Isu "Matahari Kembar" di Indonesia, Tegasnya Presiden hanya Prabowo Subianto
Senin, 14 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.