Terkini Metropolitan
Bapak Sandera Putrinya yang Berumur Tiga Tahun di Depok, Sempat Todong Warga dengan Senapan
TRIBUN-VIDEO.COM, CILODONG - Seorang bapak dikabarkan menyandera anaknya di Kelurahan Sukamaju, RT 3 RW 24, Cilodong, Kota Depok, sejak Selasa (10/1/2023).
Pantauan di lokasi, evakuasi ini sudah berlangsung lebih dari lima jam lamanya.
Sejumlah petugas kepolisian berseragam dan bersenjata lengkap pun diterjunkan ke lokasi.
Ketua RW setempat, Sukartono, mengatakan, sebelum menyandera anaknya, terduga pelaku sempat mengancam warga sekitar menggunakan senapan angin.
Saat warga hendak mengamankannya, terduga pelaku masuk ke dalam rumah dan menyandera anaknya.
"Pas mau disergap langsung lari ke kamar anaknya yang disandera. Posisinya bawa sangkur diarahin ke kepala (sang anak)," ujar Sukartoni di lokasi kejadian, Rabu (11/1/2023) dini hari.
Baca: Bapak Sandera Putrinya di Depok, Pelaku Sempat Todong Warga Pakai Senapan Angin
Sukartoni mengatakan, sudah banyak warganya yang diancam oleh terduga pelaku.
"Banyak yang sudah diancam warga saya, kita kan menyelamatkan anak, menyelamatkan warga, baru lapor Binmas," tuturnya.
Sukartono berujar, terduga pelaku hanya tinggal bersama anak perempuannya yang baru berusia tiga tahun.
"Iya berdua, sama anaknya perempuan tiga tahun anak kandung," ucapnya.
Hingga pukul 02.30 WIB, proses negoisasi agar pelaku mau melepaskan anaknya masih berlangsung.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Bapak Sandera Putrinya di Depok, Pelaku Sempat Todong Warga Pakai Senapan Angin
Video Production: Roni Yoga Irawan
Sumber: TribunJakarta
Live Update
Walkot Depok Supian Suri Aduk Dodol Betawi hingga Larut dalam Nostalgia saat Lebaran Depok 2025
16 jam lalu
Live Update
Anak Bos Toko Roti Penganiaya Karyawati di Jaktim Divonis 10 Bulan Bui, Dinilai Tak Berkeadilan
17 jam lalu
TO THE POINT
Ini Hasil Penyelidikan Anak Gajah yang Tewas Tertabrak Truk, Induk Gajah Menunggu sampai Berjam-jam
18 jam lalu
Tribun Video Update
Ogah Apresiasi Netanyahu, Orangtua Sandera Edan Alexander Justru Berterima Kasih ke Trump & Witkoff
20 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.