Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Daftar 17 Gubernur yang akan Habis Masa Jabatannya pada 2023, Ada Ganjar Pranowo hingga Ridwan Kamil

Senin, 9 Januari 2023 23:36 WIB
Tribun Jateng

TRIBUN-VIDEO.COM - Sebanyak 17 gubernur akan habis masa jabatannya pada tahun 2023 ini.

Ada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, hingga Gubernur Papua Lukas Enembe.

Mereka akan melepas jabatannya setelah lima tahun memimpin daerah masing-masing.

Baca: KPK Tak Buru-buru Tahan Gubernur Papua Lukas Enembe, Sebut Butuh Waktu dalam Pengumpulan Alat Bukti

1. Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi

2. Gubernur Riau Syamsuar

3. Gubernur Sumatra Selatan Herman Deru

4. Gubernur Lampung Arinal Djunaidi

5. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil

6. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo

7. Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa

8. Gubernur Bali I Wayan Koster

9. Gubernur Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah

10. Gubernur Nusa Tenggara Timur Viktor Laiskodat

Baca: Tak Kuasa Tolak Parpol, Nama Anies Masuk Bursa Capres Demokrat, NasDem, PKS, hingga PAN

11. Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji

12. Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor

13. Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman

14. Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi

15. Gubernur Maluku Murad Ismail

16. Gubernur Maluku Utara Abdul Ghani Kasuba

17. Gubernur Papua Lukas Enembe

Baca: Masuk Bursa Capres Partai Nasdem, Jenderal Andika Jawab Ingin Fokus Sebagai Panglima TNI

Dari sejumlah nama tersebut, ada beberapa gubernur yang disebut-sebut akan melaju ke tingkat yang lebih tinggi.

Seperti Ganjar Pranowo dan Ridwan Kamil yang masuk dalam bursa Capres 2024.

Meski demikian, mereka kini masih fokus dalam menyelesaikan tugasnya sebagai pemimpin daerah. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Sah! Daftar Gubernur se-Indonesia Habis Masa Jabatan di 2023, Ada Gubernur Jateng Ganjar Pranowo

# TRIBUNNEWS UPDATE # Gubernur # capres # Ganjar Pranowo # Ridwan Kamil # Lukas Enembe

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Agung Tri Laksono
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribun Jateng

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved