Kabar Selebriti
Kini Berujung KDRT, Hubungan Venna Melinda & Ferry Irawan Sempat Tak Direstui Verrell Bramasta
TRIBUN-VIDEO.COM - Artis Venna Melinda disebut menerima kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT dari suami yang baru dinikahinya Ferry Irawan.
Perjalanan cinta Venna Melinda dan Ferry Irawan yang baru menikah pada Maret 2022 lalu pun sempat mencuri perhatian publik.
Terlebih, di tengah kedekatan Venna Melinda dan Ferry Irawan sempat berhembus isu soal putra sulung Venna Melinda, Verrel Bramasta yang tidak merestui hubungan ibunya itu.
Dikutip dari Tribun Batam Venna Melinda baru berkenalan dengan Ferry Irawan lewat konten bincang-bincang YouTube Venna Melinda Channel pada 12 November 2021.
Baru beberapa kali bertemu, Ferry disebut langsung menyatakan perasaan sukanya terhadap Venna.
Namun Venna tak langsung menerima pernyataan cinta Ferry bahkan sempat terkesan meremehkan.
Hal itu dikarenakan masa lalu Ferry Irawan yang diketahui sempat mengalami pemberitaan buruk.
Baca: Menikah 2 Tahun, Venna Melinda Laporkan Ferry Irawan ke Polda Jatim karena Dugaan KDRT
Sebagai informasi, Venna dan Ferry merupakan publik figur yang sama-sama pernah menikah sebelum akhirnya memutuskan untuk menjalin hubungan asmara.
Venna bercerai dari Ivan Fadilla pada 2014 silam, sementara Ferry Irawan bercerai dari Anggia Novita tahun 2021.
Penolakan Venna itu pun tak lantas membuat Ferry menjauhi Venna namun justru menjadikannya sahabat.
Sejak saat itulah hati Venna semakin terketuk terlebih ketika Ferry menjadi imam salat dalam sebuah kesempatan.
Sejak mempublikasikan kedekatannya dengan Ferry pada Desember 2021 lalu, Ferry tampak akrab dengan anak kedua Venna, Athalla Naufal.
Sebelum memberikan restu bagi calon ayah tirinya itu, Athalla sempat menanyakan banyak hal pada Ferry.
Baca: Vania Athabina Gelar Pesta Ultah di Rumah Baru, Venna Melinda Sadar Tak Nyaman Tinggal di Apartemen
Berbeda dengan Athalla, Verrell Bramasta anak sulung Venna Melinda justru sempat enggan berkomentar soal hubungan sang mama dengan Ferry Irawan.
Hal itu pun membuat publik berasumsi bahwa Verrell Bramasta belum merestui hubungan mamanya itu.
Keraguan yang sama juga dialami oleh orangtua Venna Melinda pada Ferry Irawan.
Selain baru saja bercerai, Ferry diketahui sempat mengalami penyakit distonia dan finansialnya belum stabil.
Namun keraguan itu ditepis dengan keseriusan Venna dan Ferry yang melangsungkan lamaran pada 9 Februari 2022.
Acara lamaran itu tampak dihadiri oleh Verrell Bramasta yang tampak sudah memberi restu untuk sang mama.
Venna Melinda dan Ferry Irawan akhirnya resmi menikah pada 7 Maret 2022 di Bali.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Berujung KDRT, Hubungan Venna Melinda dan Ferry Irawan Sempat Tidak Direstui Verrel Bramasta
Sumber: Warta Kota
Tribunnews Update
Heran Verrel Bramasta Kritik Barak TNI untuk Siswa Bandel, Bupati Purwakarta: Orangtua Saja Senang
5 hari lalu
Tribunnews Update
Pendidikan Ala Militer Dikritik, Bupati Purwakarta Tantang Verrel: Turun Sini, Jangan Cuma Wacana
5 hari lalu
Selebritis
Resmi Cerai dari Baim Wong, Paula Verhoeven Diduga Alami 4 Bentuk KDRT, Lapor ke Komnas Perempuan
Jumat, 2 Mei 2025
Selebritis
Paula Bawa Bukti Rekaman CCTV, Adukan Dugaan KDRT Baim Wong yang Sudah Dikaji oleh Ahli Forensik
Rabu, 30 April 2025
Tribun Video Update
Ibu di Surabaya Aniaya Anak Kandung, Emosi Meluap seusai Kehilangan Uang untuk Kebutuhan Lebaran
Jumat, 4 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.