Minggu, 11 Mei 2025

Travel

Menikmati Kesejukan Udara dengan Pepohonan Rindang di Taman Wisata Bougenville Bandung

Senin, 19 Desember 2022 21:14 WIB
TribunnewsWiki

TRIBUN-VIDEO.COM - Taman Wisata Bougenville merupakan salah satu destinasi wisata yang ada di Kota Bandung, Jawa Barat.

Tempat wisata itu memiliki konsep taman hijau dengan udaranya yang sejuk.

Destinasi wisata tersebut memiliki slogan 'Villas & Gardens by the Mountains' yang dipenuhi dengan pepohonan rindang.

Pihak pengelola juga menyediakan gazobe bagi para pengunjung yang ingin bersantai.

Selain itu, tempat ini juga cocok untuk berburu foto instagramable.

Spot foto yang ada di Taman Wisata Bougenville di antaranya ialah jembatan kayu, skyway, dan taman bunga.

Skyway di tempat tersebut dibuat mirip dengan Gardens by the Bay di Singapura.

Di Taman Wisata Bougenville juga terdapat Sungai Cigeureuh, sehingga pengunjung dapat bermain air dengan puas.

Selain itu, ada juga kolam renang yang dikelilingi pepohonan nan rindang.

Taman Wisata Bougenville juga menyediakan tempat penginapan dan camping ground.

Baca: Tempat Wisata Taman Budaya Sentul Punya Banyak Wahana, Cocok Dikunjungi saat Libur Tahun Baru 2023

LOKASI

Taman Wisata Bougenville terletak di Jalan Gunung Puntang, Desa Campaka Mulya, Banjaran, Bandung, Jawa Barat.

RUTE

Dari pusat Kota Bandung dibutuhkan jarak sekitar 36,5 km atau 1,5 jam untuk sampai ke Taman Wisata Bougenville.

Anda dapat melewati Jalan Buahbatu, lalu menuju ke Jalan Bojongsoang.

Kemudian lurus terus hingga sampai ke Jalan Raya Banjaran, lalu belok kiri.

Ikuti jalan, kemudian arahkan kendaraan menuju Pagelangan.

Lalu ikuti jalan hingga menemukan Cimaung.

Baca: Tiket Taman Nasional Komodo Batal Naik jadi Rp 3,75 Juta, Sandiaga Uno: Yuk Agendakan Libur Nataru

HARGA TIKET MASUK

Untuk dapat masuk ke Taman Wisata Bougenville, pengunjung dikenakan tarif Rp 30 ribu per orang.

Harga tersebut sudah termasuk tarif fasilitas yang ada.

Namun, untuk beberapa wahana lain akan dikenakan tarif tambahan, di antaranya:

- Children playground: Rp 25.000

- Flying fox: Rp 25.000

- Berkemah: Rp 100.000 (belum termasuk alat kemah)

HARI & JAM OPERASIONAL

Taman Wisata Bougenville buka setiap hari mulai pukul 09.00-16.00 WIB. (1) (*)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsWiki dengan Judul Taman Wisata Bougenville 

# Udara # taman wisata # Bandung # Taman Bougenville Bandung # pepohonan # 

Editor: Wening Cahya Mahardika
Video Production: Putri Anggun Absari
Sumber: TribunnewsWiki

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved