Tribun Jual Beli Update
Dapat Subsidi Rp 40 Juta, Siap-siap Honda Bakal Jual Dua Mobil Hybrid Baru di Indonesia
TRIBUN-VIDEO.COM - Pemerintah berencana akan memberikan insentif untuk pembelian mobil listrik sebesar Rp 80 juta dan mobil jenis hybrid Rp 40 juta.
Dikutip dari Kompas.com, menanggapi hal tersebut, PT Honda Prospect Motor (HPM) sebagai agen pemegang merek mobil Honda di Indonesia menyatakan antusiasmenya.
Bahkan, rencananya HPM juga bakal meluncurkan dua mobil hybrid baru di pasar Indonesia.
Hal tersebut diungkapkan oleh Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM, Yusak Billy.
Baca: Tak Hanya Mobil Listrik, Mobil Hybrid Bakal Dapat Subsidi Rp 40 Juta, Ini Daftarnya
HPM memastikan langkah untuk bisa meluncurkan dua produk kendaraan listrik pada 2023 mendatang.
"Tentu kami mendukung wacana pemerintah untuk mempercepat elektrifikasi di Indonesia, terutama karena wacana ini juga mempertimbangkan insentif untuk berbagai teknologi lain seperti hybrid," kata Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM, Yusak Billy saat dihubungi Kompas.com, Kamis (15/12/2022).
"Sebab menurut kami teknologi hybrid juga berkontribusi terhadap pengurangan emisi untuk saat ini. Kami sudah memiliki road map untuk elektrifikasi di mana tahun depan dipastikan akan memperkenalkan dua varian hybrid," lanjut dia.
Baca: Kabar Gembira! Beli Mobil Listrik Makin Murah Dapat Subsidi Rp 80 Juta, Motor Listrik Rp 8 juta
Namun, pihaknya masih enggan membocorkan mobil hybrid apa yang akan dibawa nantinya.
Menurut bocoran yang beredar, kemungkinan kedua mobil hybrid tersebut adalah CR-V Hybrid atau Accord Hybrid.
Mengingat kedua mobil tersebut telah diperkenalkan di pameran otomotif GIIAS 2022 lalu.
(Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ada Insentif Bikin Honda Makin Mantap Jual Dua Hybrid 2023"
# Mobil Listrik # Subsidi # Honda # Accord Hybrid
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Kompas.com
Live Update
Tinjau Langsung Perumahan Griya Bahtera 4 Candiareng Jateng, Menteri PKP Evaluasi Kelayakan Hunian
Rabu, 30 April 2025
Regional
Pangkalan Minyak Tanah Takoma Ternate Disegel Diduga Ada Penyelewengan Subsidi, bakal Ditindak Tegas
Selasa, 29 April 2025
Regional
Penyelundupan 19 Ton Beras dan Gula Subsidi dari Malaysia di Perairan Sebatik Digagalkan Bakamla RI
Senin, 28 April 2025
Nasional
Suasana Rumah Kades Kohod Sepi Pasca Penahanannya Ditangguhkan, Mobil Honda Civic masih Terparkir
Jumat, 25 April 2025
Live Update
Dukung Program Presiden, Polda Papua Gandeng Developer Rumah Bangun 2.187 Hunian Subsidi untuk Polri
Senin, 21 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.