Piala Dunia 2022
Sosok Penentu Argentina, Emiliano Martinez Tepis 2 Penalti Belanda di Piala Dunia 2022
TRIBUN-VIDEO.COM - Laga hidup mati antara Timnas Belanda vs Argentina yang digelar di Lusai Stadium Qatar pada Sabtu (10/12/2022) dini hari, berakhir dramatis.
Adu penalti menjadi penentu kemenangan Argentina setelah kedua tim mencetak skor imbang 2-2 selama dua babak pertandingan.
Timnas Argentina berhasil lolos ke semi final setelah mengalahkan Belanda 4-3 dalam drama adu penalti.
Argentina tampak memegang kendali penuh setelah gol babak pertama dari Nahuel Molina di menit ke 35, dan penalti dari Lionel Messi di menit ke 72 yang merupakan golnya yang ke-10 di Piala Dunia.
Weghorst membuat pertandingan menjadi menarik ketika mencetak gol dengan menyundul umpan silang dari pemain pengganti lainnya Steven Berghuis di menit 83.
Timnas Belanda masih memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan.
Baca: Sosok Yassine Bounou dan Lika-Liku Kariernya, Benteng Tangguh Timnas Maroko di Piala Dunia 2022
Timnas Argentina mengira mereka telah melewati badai.
Akan tetapi kebobolan berkat operan yang berasal dari tendangan bebas dalam posisi berbahaya, dan Weghorst mencetak gol lagi di menit ke 90+10 untuk memaksa perpanjangan waktu.
Sisi Lionel Scaloni menunjukkan lebih banyak keinginan untuk mencoba dan merebut kemenangan serta memiliki banyak peluang di perpanjangan waktu selama 30 menit extra time, dengan peluang Enzo Fernandez membentur tiang.
Pertandingan pun dilanjutkan dengan adu penalti.
Akhirnya Argentina yang dimotori Emiliano Martinez berhasil gemilang saat adu penalti.
Emiliano Martinez menggagalkan dua penalti dari Belanda.
Martinez datang untuk menyelamatkan Argentina saat kecewa mengatasi keterkejutan karena kehilangan keunggulan dua gol untuk melanjutkan dan mengalahkan Belanda.
Itu terjadi melalui adu penalti, hingga mereka melaju ke semifinal Piala Dunia 2022.
Sang kiper menepis tendangan Virgil van Dijk dan Steven Berghuis.
Sementara dari Timnas Argentina hanya Enzo Fernandez yang gagal mengeksekusi penalti.
Emiliano Martinez tampil apik setelah menggalkan dua penalti lawan.
Profil Emiliano Martinez
Emiliano Martinez adalah pemain sepak bola berkebangsaan Argentina.
Melansir Tribunnewswiki.com, nama lengkapnya adalah Damian Emiliano Martinez Romero.
Tetapi ia lebih dikenal dengan nama Emiliano Martinez.
Emiliano Martinez lahir di Mar del Plata, Argentina, pada 2 September 1992.
Tinggi badannya adalah 195 cm.
Karier Emiliano Martinez sebagai pemain sepak bola dimulai sejak 2008.
Pada 2008 ia masuk ke klub CA Independiente.
Baca: Kiper Kroasia Livakovic Usir Brasil dari Piala Dunia 2022: Statistiknya Ngeri, Buat Neymar Kewalahan
Setelah itu pada 2010 ia hengkang ke Arsenal.
Semasa di Arsenal ia pernah membela beberapa tim lain dengan status sebagai pemain pinjaman.
Tercatat ia pernah membela Sheff Wed, Rotherham, Wolves, Getafe dan Reading.
Hingga pada 2020 ia direkrut oleh Aston Villa dengan biaya transfer 17,4 juta euro.
Bersama Villa ia telah membukukan 76 penampilan.
Debut bersama timnas Argentina didapatkan Martinez dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Chile pada awal Juni 2021.
Setelah itu ia dipercaya menjadi penjaga gawang Argentina pada ajang Copa America 2021.
Copa America menjadi kejuaraan besar pertama Emiliano Martinez sebagai kiper utama timnas Argentina.
Status sebagai pemain debutan turnamen antarnegara anggota Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL) itu tidak membuat gentar Martinez.
Emiliano Martinez sukses menjaga gawang Argentina tidak kebobolan dalam tiga dari lima penampilannya di Copa America 2021.
Hingga pada Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan di Qatar ia kembali dipercaya menjadi penjaga gawang.
Emiliano Martinez juga mampu membawa timnya ke semi final Piala Dunia 2022. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Kiper Argentina Emiliano Martinez Dianggap Pahlawan, Tepis 2 Penalti Belanda di Piala Dunia 2022
# Kiper # Argentina # Emiliano Martinez # Piala Dunia 2022
Video Production: Muhammad Taufiqurrohman
Sumber: Tribunnews.com
Olahraga
Highlight Argentina Vs Brasil [4-1] di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Duet Vini-Raphinha Tak Cukup!
Rabu, 26 Maret 2025
Olahraga
Kisah Kiper Legendaris NTB Latih Emil Audero Kecil, Pakai Bola Plastik hingga Bambu sebagai Gawang
Selasa, 25 Maret 2025
Olahraga
Highlight Uruguay Vs Argentina [0-1] di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tim Tango Menang Tanpa Messi
Minggu, 23 Maret 2025
Internasional
Bak Film Aksi! Detik-detik Menegangkan Pria Ditelan Ikan Paus di Laut Chili, Beruntung Masih Selamat
Minggu, 16 Februari 2025
Olahraga
Maarten Paes Pamerkan Loyalitas Suporter Timnas Indonesia Layak Mendapatkan Tempat di Piala Dunia
Sabtu, 11 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.