Pernikahan Kaesang dengan Erina Gudono
Bertemu Iriana Jokowi & Calon Kakak Ipar, Erina Gudono Dapat Banyak Nasihat
TRIBUN-VIDEO.COM - Erina Gudono dan Kaesang Pangarep menjalani prosesi midodareni pada malam sebelum keduanya resmi menjadi suami istri.
Acara midodareni tersebut digelar di kediaman Erina Gudono, tepatnya di Purwosari, Sleman, Yogyakarta, pada Jumat (9/12/2022).
Dalam kesempatan itu, keluarga Presiden Joko Widodo turut hadir di kediaman Erina Gudono.
Upacara adat midodareni ini biasa dilakukan oleh calon pengantin wanita pada malam sebelum akad pernikahan berlangsung.
Dalam prosesi midodareni itu, pihak Kaesang Pangarep datang untuk memberikan seserahan.
Pada kesempatan itu pula, keluarga calon mempelai pria melakukan tilik pithik, yaitu menengok keluarga dan calon pengantin perempuan.
Ketika ditemui awak media setelah upacara midodareni, Erina mengaku sempat bertemu dan mengobrol dengan ibu, kakak, dan ipar perempuan dari Kaesang.
“Tadi bertemu Ibu Iriana, Mbak Selvi, Mbak Ayang, mungkin lebih ke menyapa dan tanya kabar.
Banyak bercanda aja, ngobrol seperti biasa,” kata Erina di kediamannya di Sleman, Yogyakarta, Jumat (9/12/2022).
Baca: Terkuak! Ini Pelangkah yang Diberikan Erina Gudono kepada 2 Kakaknya, Ternyata Bukan Uang
Erina juga mengungkapkan bahwa Iriana, Kahiyang Ayu, dan Selvi Ananda sempat memberinya nasihat.
Iriana, Selvi, dan Kahiyang berpesan supaya Erina banyak beristirahat agar pikiran dan hatinya tenang jelang hari bahagianya itu.
“Mereka memberi nasihat, disuruh istirahat supaya tenang. Supaya besok hatinya tenang dalam melangsungkan akad nikah,” lanjut Erina.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono telah melangsungkan rangkaian acara pernikahan.
Mulai dari pengajian di hari Kamis (8/12/2022) hingga prosesi siraman pada Jumat (9/12/2022) pagi.
Akad nikah putra bungsu Presiden Joko Widodo tersebut berlangsung hari ini, Sabtu (10/12/2022) siang di Royal Ambarukmo, Yogyakarta.
Setelah menjalani akad nikah, Kaesang dan Erina bakal menggelar prosesi ngunduh mantu dan resepsi di Kota Solo.
Keduanya bakal melangsungkan acara tersebut pada Minggu (11/12/2022) di Pura Mangkunegaran Surakarta.
(Tribun-Video.com/Iraka)
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul Jelang Akad Nikah, Erina Bertemu Selvi Ananda dan Kahiyang Ayu, Dapat Nasihat dari Calon Kakak Ipar
# Akad Nikah Kaesang Pangarep - Erina Gudono # pelangkah # Kaesang Pangarep # Iriana Jokowi
Video Production: Fitriana Dewi
Sumber: TribunStyle.com
Terkini Nasional
Iriana Jokowi Geram? Heboh Lagi Foto Buku Nikah Presiden ke-7 Turut Disenggol dan Berakhir Pelaporan
Kamis, 1 Mei 2025
tribunnews update
Iriana Jokowi Marah Foto Buku Nikah Dipermasalahkan, Bikin Presiden ke-7 Langsung Buat Laporan
Rabu, 30 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Beda dengan Kaesang, Bobby Nasution Tak Pasang Badan hingga Bungkam saat Gibran Didesak Dicopot
Selasa, 29 April 2025
Viral News
Kaesang hingga Surya Paloh Pasang Badan Bela Gibran soal Usulan Purnawirawan TNI Copot Wapres
Minggu, 27 April 2025
Viral News
LIVE: Wacana Pemakazulan Wapres Gibran: Eks Bos BIN Era Megawati Anggap Wajar, Kaesang Pasang Badan
Minggu, 27 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.