Pernikahan Kaesang dengan Erina Gudono
Terkuak! Ini 'Pelangkah' yang Diberikan Erina Gudono kepada 2 Kakaknya, Ternyata Bukan Uang
TRIBUN-VIDEO.COM - Erina Gudono resmi dipersunting Kaesang Pangarep pada hari ini, Sabtu (10/12/2022).
Seperti diketahui, Erina menjadi putri pertama dari pasangan mendiang Profesor Gudono dan Sofiatun Gudono yang menikah.
Erina Gudono melangkahi kedua kakaknya untuk mendahului menikah dengan putra bungsu dari Presiden Joko Widodo itu.
Ia pun telah memberikan pelangkah bagi kedua kakaknya, yakni Allen Adam Rinaldy Gudono dan Nadya Sofia Gudono.
Erina Gudono mengaku memberi seperangkat kain batik sebagai pelangkah untuk kedua kakaknya itu.
Baca: Serba-serbi Pengamanan Jalur yang Dilewati Presiden Jokowi: Mobil Damkar hingga Derek Disiagakan
Sebagai informasi, langkahan adalah tradisi yang dilakukan apabila calon pengantin menikah mendahului kakaknya yang belum menikah.
Sebelum menikah, calon pengantin memberikan pelangkah, biasanya berupa uang atau barang kepada saudara yang lebih tua karena sudah dilangkahi.
Erina Gudono sendiri telah melakukan tradisi tersebut pada saat prosesi siraman yang digelar pada Jumat (9/12/2022) siang.
Putri Indonesia DIY 2022 itu mengungkap bahwa pelangkah yang ia berikan bukan berupa uang, melainkan kain batik untuk kakak laki-lakinya dan kain serta bawahan batik untuk kakak perempuannya.
"Kalau (pelangkah -red) untuk kakak saya sebetulnya lebih ke mengikuti adat Jawa. Saya memberikan ada kain batik untuk kakak saya yang putra, dan putri ada kain dan juga bawahan batik," ucap Erina usai acara midodareni di Dusun Purwosari, Sinduadi, Mlati, Sleman, Yogyakarta, Jumat.
(Tribun-Video.com/Iraka)
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul IKHLAS Adik Nikah Duluan dengan Kaesang, 2 Kakak Erina Gudono Dapat Pelangkah, Ternyata Bukan Uang
# Akad Nikah Kaesang Pangarep - Erina Gudono # pelangkah # midodareni # Kakak Erina Gudono
Video Production: Fitriana Dewi
Sumber: TribunStyle.com
Nasional
Kakak Erina Gudono Ikut Nikmati Kemewahan Jadi Besan Presiden Jokowi!
Senin, 26 Agustus 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.