Pernikahan Kaesang dengan Erina Gudono
Sering Temani Jokowi Ngobrol, Ini Cerita di Balik Diundangnya Penjual Angkringan di Nikahan Kaesang
TRIBUN-VIDEO.COM - Ada cerita menarik di balik diundangnya sosok penjual angkringan atau Hidangan Istimewa Kampung (HIK) bernama Joko Riyatno.
Pria yang akrab disapa si Jack ini mengungkapkan awal mula dirinya bisa berteman baik dengan Jokowi.
Pertemanan itu terjalin jauh sebelum Jokowi menjabat sebagai Presiden.
Diakui Joko, ia dan ayahanda Kaesang Pangarep itu kerap kali mengobrol setelah Jokowi selesai bekerja.
Baca: Dilangkahi sang Adik yang Akan Menikah, Kedua Kakak Erina Beri Pesan Haru: Semua Sudah Suratan
"Saya jualan di sini (Sumber, kawasan rumah Jokowi) lama, dan dulu saya pernah ladeni Bapak Jokowi sebelum Pak Jokowi menjabat jadi Walikota," tutur Joko, dikutip Tribunnews dari TribunSolo, Jumat (9/12/2022).
Saat itu, Jokowi yang masih bekerja sebagai pengusaha mebel sering mampir ke warungnya.
"Kadang-kadang sering ngobrol dengan Pak Jokowi. Ya dekat," tambahnya.
Joko mengaku senang bisa menjadi satu di antara 6 ribu tamu yang diundang.
Ini sudah kali ketiga dirinya diundang dalam pernikahan anak Jokowi.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Cerita di Balik Diundangnya Penjual Angkringan di Nikahan Kaesang, Sering Temani Jokowi Ngobrol
# Jokowi # angkringan # Kaesang Pangarep # Erina Gudono # pernikahan
Video Production: Irvan Nur Prasetyo
Sumber: Tribun Seleb
To The Point
Mahasiswi ITB Pembuat Meme Prabowo-Jokowi Berakhir Jadi Tersangka, Amnesty Internasional Buka Suara
11 jam lalu
Tribun Video Update
Prabowo Diisukan Mulai Jaga Jarak dengan Jokowi, Istana Beri Bantahan: Soal Waktu untuk Bertemu
11 jam lalu
Selebritis
Luna Maya Akui Merasa Tua Nikah di Usia 41 Tahun, Maxime Bouttier Merespons: You Still Young
12 jam lalu
Tribun Video Update
Dosen Pembimbing Skripsi Jokowi hingga Rektor & Dekan Digugat terkait Polemik Dugaan Ijazah Palsu
12 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.