Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Metropolitan

Kunjungan ke Pasar Induk Kramat Jati, Heru Budi Pastikan Harga Bahan Pangan Stabil Jelang Nataru

Rabu, 7 Desember 2022 10:47 WIB
Tribun tangerang

TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA -- Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono memastikan harga dan pasokan bahan pangan tetap stabil hingga awal 2023.

Pernyataan tersebut ia sampaikan saat melakukan kunjungan ke Pasar Induk Kramat Jati, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (6/12/2022).

"InsyaAllah harga bahan pangan stabil, pasokan semua aman sampai Maret 2023 mendatang," ujar Heru di lokasi.

Sementara itu, Asisten Perekonomian dan Keuangan Setda DKI Jakarta, Sri Haryati menyadari bahwa terdapat beberapa harga bahan pokok mengalami kenaikan.

Baca: Dugaan Trik dari PJ Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi untuk Menghilangkan Anak Buah Anies di Pemprov

Namun demikian, ia mengaku kenaikan harga tersebut cenderung stabil dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

"Jadi memang kami melakukan banyak kerja sama di daerah. Seperti contohnya untuk cabai, kami koordinasi dengan pemasok dari Jawa Timur dan Jawa Tengah," ucap Heru.

Sri menjelaskan kenaikan harga tersebut dipengaruhi dengan tingginya permintaan jelang Nataru.

Ia mengaku pihaknya tengah berupaya untuk menekan kenaikan harga bahan pangan dengan membuat tempat penyimpanan khusus.

Sebelumnya, Heru bersama dengan jajaran yang hadir sempat menyambangi kios para pedagang di Pasar Induk Kramat Jati.

Pedagang kol, Jumedi (52) menjadi orang yang disambangi pertama kali oleh Heru. Kemudian, Heru menanyakan harga kol yang dijual oleh Jumedi.

Baca: Belum Genap 2 Bulan, Heru Budi Copot Satu per Satu Eks Anak Buah Anies di Lingkungan Pemprov DKI

"Harga kol naik pak, jadi Rp 7.000 per kilogram sekarang. Padahal kemarin-kemarin baru Rp 5.000 lho pak," ujar Jumedi.

Jumedi mengaku kenaikan harga kol sudah berlangsung sejak dua hari yang lalu.

Ia pun menjelaskan kenaikan harga tersebut disebabkan karena harga yang sudah tinggi dari daerah asalnya, yaitu Jawa Timur.

Lebih lanjut, Heru bertandang ke pedagang cabai rawit merah, Diki Alamsyah (42).

Artikel ini telah tayang di Tribuntangerang.com dengan judul Heru Budi Hartono Pastikan Harga Bahan Pangan Stabil hingga Maret 2023, Namun Pedagang Bilang Naik

# Heru Budi # Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono # harga bahan pokok naik # Nataru

Editor: Ramadhan Aji Prakoso
Video Production: Rifqi Khusain
Sumber: Tribun tangerang

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved