Kamis, 15 Mei 2025

Piala Dunia 2022 Qatar

Hasil Piala Dunia 2022 Qatar vs Ekuador 0-2: Gustavo Alfaro Puas La Tri Coreng Tradisi Tuan Rumah

Senin, 21 November 2022 12:59 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Laga perdana Grup A Piala Dunia 2022 antara Qatar vs Ekuador berakhir dengan kemenangan tim tamu.

Timnas Ekuador berhasil membekuk Qatar dengan skor 2-0 di Stadion Al Bayt, Minggu (20/11/2022) malam.

Gol kemenangan tim La Tri dibukukan oleh Enner Valencia (16, 31').

Hasil ini membuat Qatar menjadi satu-satunya negara tuan rumah yang mengalami kekalahan di laga perdana Piala Dunia.

Berbekal hasil ini, skuad asuhan Gustavo Alfaro menduduki puncak klasemen Grup A Piala Dunia 2022 dengan koleksi tiga poin.

Sementara Qatar, tim yang berstatus tuan rumah justru menghuni posisi juru kunci.

Pasca-laga, Gustavo Alfaro membanjiri skuadnya dengan pujian.

Dia puas dengan performa maksimal yang diperlihatkan Plata dkk.

Baca: Klasemen Sementara Piala Dunia 2022: Ekuador Puncaki Grup A, Qatar Nir Poin Jadi Juru Kunci

Timnas Ekuador tampil menggebrak sejak menit awal.

Pada menit ketiga La Tri berhasil menggetarkan jala gawang Qatar usai gol Enner Valencia.

Sayangnya gol tersebut sianulir wasit karena telah dianggap offside.

Pada menit ke-16 Ekuador mendapat penalti setelah kiper Qatar Saad Al Sheeb melanggar Valencia di kotak penalti.

Valencia sukses berperan sebagai algojo dan membuka kran gol 1-0 untuk keunggulan La Tri.

Ia kembali jadi monster bagi pertahanan Qatar setelah mencetak gol kedua pada menit ke-31.

Pemain Ekuador tersebut mencetak gol melalui sundulan seusai meneruskan umpan Angelo Preciado.

Tak ada gol tambahan hingga babak pertama berakhir. 

kuador unggul 2-0 atas Qatar di babak pertama.

Baca: Hasil Piala Dunia 2022 Qatar vs Ekuador 0-2: Gustavo Alfaro Puas La Tri Coreng Tradisi Tuan Rumah

Babak kedua menit ke-82 Qatar mendapat peluang baik lewat tendangan keras Mohammed Muntari.

Namun tendangannya masih meluncur di atas mistar gawang Ekuador.

Tak ada gol tambahan sepanjang babak kedua.

Ekuador sukses mengalahkan Qatar 2-0.

Di sisi lain, Alfaro juga memberikan kredit telah mencoreng tradisi sebuah tim tuan rumah Piala Dunia.

Untuk kali pertama sepanjang sejarah Piala Dunia berlangsung, ada tim tuan rumah yang menelan kekalahan di laga perdananya.

Bagi Alfaro, dia puas dengan keberhasilan timnya "melukai" catatan mentereng tim tuan rumah World Cup tak pernah tersentuh kekalahan.

Sebaliknya bagi Qatar, ini menjadi hasil yang memalukan. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hasil Piala Dunia 2022: Ekuador Menang, Gustavo Alfaro Puas Tiga Warna Coreng Tradisi Tuan Rumah,

# Piala Dunia 2022 # Qatar # Ekuador # Gustavo Alfaro

Editor: Dyah Ayu Ambarwati
Reporter: sara dita
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Piala Dunia 2022   #Qatar   #Ekuador   #Gustavo Alfaro

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved