Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Nasional

Jadi Jubir KTT G20, Paras Ayu Maudy Ayunda Curi Perhatian Warganet: Wakili Pesona Wanita Indonesia

Rabu, 16 November 2022 19:21 WIB
Tribun Bali

TRIBUN-VIDEO.COM - Maudy Ayunda adalah penyanyi tanah air yang berkesempatan hadir dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali pada 15 dan 16 November 2022.

Dalam acara gala dinner para anggota G20 di Lotus Pond di Kawasan Garuda Wisnu Kencana ( GWK) pada Selasa, 15 November 2022, Maudy Ayunda mengenakan busana khas Bali.

Wanita berusia 27 tahun itu memang memiliki tempat yang spesial bagi masyarakat Tanah Air.

Ia dikenal dengan keelokan wajahnya serta sosok yang memiliki kecerdasan tinggi.

Bagaimana tidak, selain multitalenta, ia juga dikenal cerdas.

Baca: Jadi Jubir di KTT G20 Bali, Cantiknya Maudy Ayunda Kenakan Kebaya Banjir Pujian: Paket Lengkap

Ia lulus dari salah satu Universitas terbaik di dunia yakni Universitas Standford pada tahun 2021.

Bak paket komplit, ia juga dikaruniai dengan suara emas.

Tak ayal banyak orang yang mengidolakan wanita ini.

Maudy Ayunda Jadi Jubir di G20

Karena sepak terjangnya, ia dipilih sebagai Jubir (Juru Bicara) pemerintah untuk Presidensi di G20 Indonesia.

Perhatian Maudy Ayunda di acara tersebut pun menjadi pusat perhatian semua orang.

Ia tampil menawan dengan balutan kebaya khas Bali yang elok.

Lewat akun instagramnnya, pelantun Tiba-Tiba Datang Cinta itu mengabadikan beberapa momennya di G20.

Dalam foto, ia terlihat menikmati welcome dinner bagi semua tamu penting pemerintahan.

Maudy Ayunda Terlihat Memukau Kenakan Kebaya Bali

Saat itu, istri Jesse Choi itu tampak memukau dengan balutan busana tradisional yang terlihat pas di tubuhnya.

Dilansir Grid.id Rabu (16/11/2022), pemain Perahu Kertas itu diketahui mengenakan kebaya bewarna kuning yang dilengkapi dengan obi merah.

Menariknya, kebaya tersebut merupakan rancangan salah satu desainer ternama Tanah Air, yakni Didiet Maulana.

Kemudian, Maudy juga mengenakan kamen songket mewah yang dilengkapi gambar motif cantik.

Kamen bernuansa biru dongker dan emas itu tampak manis dipadupadankan dengan atasannya.

Selain itu, tatanan rambut Maudy Ayunda juga mencuri spotlight.

Ia tampil dengan gaya rambut songket serta hiasan kepala khas Pulau Dewata.

Maudy Ayunda sukses membuat semua orang jatuh hati padanya.

Baca: Momen Presiden Jokowi Tutup KTT G20 Bali & Serahkan Palu Kepemimpinan ke PM India Narendra Modi

Ia mewakilkan pesona wanita nusantara.

Dalam unggahannya tersebut, panjatan hati Jesse Choi ini juga menulis pesan tentang kesannya berada di sana.

“At the @indonesia.g20 Welcome Dinner: I must say it was an exceptional showcase of our cultural richness and diversity. A creative fusion of art, technology and mother nature. Proud!" terangnya lewat Instagram pribadinya @maudyayunda.

Selanjutnya, dalam unggahan berbeda ia juga menyampaikan jika mengenakan kebaya Bali adalah impiannya sejak dulu.

“Terimakasih Mas @didietmaulana sudah mewujudkan impian untuk mengenakan kebaya Bali untuk rangkaian kegiatan @indonesia.g20 As always - what a piece of art!” tulisnya.

Rasanya tak heran jika pujaan hati Jesse Choi ini menjadi salah satu bintang bersinar di G20 Bali. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul Paras Cantik Maudy Ayunda Kenakan Kebaya Bali saat Hadiri Gala Dinner Anggota G20 Bali Jadi Sorotan

# Maudy Ayunda # penyanyi # KTT # G20 # Bali # Garuda Wisnu Kencana # Gala Dinner

Video Production: Khoerunnisak
Sumber: Tribun Bali

Tags
   #Maudy Ayunda   #penyanyi   #KTT   #G20   #Bali   #Garuda Wisnu Kencana   #Gala Dinner

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved