Kamis, 22 Mei 2025

Kerusuhan Arema Vs Persebaya

Rekaman CCTV di Stadion Kanjuruhan Malang Dihapus, Sempat ada yang Mengganti Kamera Baru?

Rabu, 2 November 2022 14:10 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Rekaman kamera CCTV di Stadion Kanjuruhan pascapertandingan antara Arema Fc vs Persebaya yang terjadi pada Sabtu (1/10) lalu rupanya ada yang dihapus.

Diketahui, rekaman CCTV yang dihapus itu berada di lobi utama dan area parkir Stadion Kanjuruhan.

Dikutip dari Kompas.com, ada juga yang berupaya mengganti kamera CCTV dengan yang baru.

Seperti diketahui, data tersebut telah tercatat dalam dokumen laporan investigasi Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) dengan tebal 136 halaman.

Baca: Update Kasus Tragedi Kanjuruhan, Besok Bareskrim Polri akan Lakukan Pemeriksaan Lagi ke Iwan Bule

Satu anggota TGIPF menyatakan, selain itu ada rekaman CCTV di Stadion yang tidak boleh diunduh oleh polisi.

Tentunya, hal tersebut menandakan bahwa ada suatu hal yang tengah ditutupi kebenarannya.

Baca: 6 Tragedi yang Renggut Puluhan Hingga Ratusan Nyawa di Bulan Oktober, dari Kanjuruhan Sampai Itaewon

Atas hal tersebut, Wakil Direktur Imparsial Ardi Manto Adiputra menyebut, Polri harus memperbaiki standar operasional prosedur (SOP) terkait penghapusan dan penggantian kamera CCTV.

Hal itu bertujuan untuk memperbaiki citra polisi terhadap masyarakat dan menciptakan keadilan bagi para korban Kanjuruhan.

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rekaman CCTV Tragedi Kanjuruhan Dihapus?"

# CCTV # Stadion Kanjuruhan # Arema FC # Persebaya # TGIPF # SOP

Reporter: Adila Ulfa Muna Risna
Video Production: Mahfud Cahyo Saputra
Sumber: Kompas.com

Tags
   #CCTV   #Stadion Kanjuruhan   #Arema FC   #Persebaya   #TGIPF   #SOP

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved