Terkini Nasional
Vivo Resmi Jual BBM RON 90 Saingi Pertalite, Begini Respon Pertamina
TRIBUN-VIDEO.COM - PT Vivo Energy Indonesia resmi menjual bahan bakar minyak (BBM) setara Pertalite yaitu Revvo 90.
BBM Research Octane Number (RON) 90 tersebut dijual lebih mahal dari Pertalite yaitu Rp 12.600 per liter.
Pihak Pertamina pun memberikan tanggapannya terkait Vivo menjual BBM setara Pertalite tersebut.
Dikutip dari Tribunnews.com, hal tersebut ditanggapi oleh Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting.
Menurutnya, Pertalite merupakan jenis BBM yang disubsidi oleh pemerintah dan berbeda dengan jenis BBM lainnya.
Baca: SPBU Vivo Sudah Mulai Menjual BBM Setara Pertalite, Cek Ini Rincian Harga Terbarunya
Baca: Tak Hanya Pertalite, Pemerintah Dinilai Perlu Uji Kualitas BBM Revvo 89 Milik SPBU Vivo
"Pertalite adalah jenis bahan bakar khusus penugasan (JBKP), yang merupakan penugasan yang diberikan oleh regulator," ucap Irto kepada Tribunnews, Kamis (20/10/2022).
Irto juga menanggapi, tak hanya Vivo Energy dan Pertamina, terdapat pula lembaga penyalur BBM lain yang menjual bahan bakar dengan nilai oktan 90 yakni BP.
"Saat ini juga sudah ada badan usaha lain yang menjual RON 90 yaitu BP 90," paparnya.
Walaupun kedatangan pesaing baru, harga Pertalite tetap jadi yang paling terjangkau di antara BBM RON 90, dengan banderol Rp 10.000 per liter.
Sementara Revvo 90 dihargai Rp 12.600 per liter atau selisih Rp 2.600 dengan Pertalite.
Adapun BP 90 dipatok Rp 14.050 per liter, selisih Rp 4.050 dengan Pertalite.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Vivo Jualan BBM RON 90 Setara Kualitas Pertalite, Bagaimana Respons Pertamina?"
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Polisi Ungkap Kasus Kekerasan di STIKES Majene: Tiga Oknum Kader HMI Ditetapkan sebagai Tersangka
Senin, 5 Mei 2025
Regional
Pertalite Bengkulu Langka, Antrean BBM di SPBU Mengular hingga Ratusan Meter ke Badan Jalan
Rabu, 23 April 2025
Live Update
Ramai soal Isu BBM Berbubuk di Tarakan, Pertamina Sebut Masih Menunggu Hasil Uji Sampel LEMIGAS
Senin, 21 April 2025
Live Update
Skandal Penimbunan BBM Pertalite Terkuak, Pegawai Pertamina di Gentan Sukoharjo Dibekuk Polisi
Kamis, 17 April 2025
Live Update
Skandal Penyalahgunaan BBM Subsidi di Banjarmasin, Polda Kalsel Bongkar Penjualan Ilegal Diatas HET
Jumat, 11 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.