Bogor Hari Ini
Bogor Hari Ini: Tiga Genster Bawa Celurit di Kota Bogor, Ditegur Petugas Malah Mau Menyerang
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUN-VIDEO.COM - Sebanyak tiga orang diduga gengster di wilayah Kelurahan Ciparigi, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor luka-luka dan tersungkur setelah diberi tindakan tegas dan terukur berupa tembakan oleh seorang anggota Brimob, Minggu (16/10/2022).
"Tiga orang pelaku menggunakan satu kendaraan roda dua, dan didapati senjata tajam jenis celurit yang ada padanya," kata Wakapolresta Bogor Kota AKBP Fedry Irawan kepada wartawan.
Dia menjelaskan bahwa awalnya sekitar pukul 04.30 WIB, tiga pelaku berboncengan ini melintas di sekitaran Vila Bogor Indah dengan membawa celurit yang diacungkan.
Kemudian ada personel Brimob bernama Baratu ES yang hendak berangkat ke Mako Brimob Kedunghalang dari rumah kontrakannya mendapat peringatan dari warga soal adanya begal yang berputar-putar di sekitaran Vila Bogor Indah.
"Kebetulan juga berpapasan dengan tiga orang pelaku, dan sudah ada peringatan dari petugas Brimob kepada tiga pelaku ini supaya berhenti dan menyakan sedang apa di sini. Tetapi peringatan itu tidak digubris," kata AKBP Fedry Irawan.
Baca: Isak Tangis Keluarga Korban Mahasiswa IPB yang Hanyut di Bogor, Keluarga dan Rekan Ikut Menangis
Baca: Sungai Tempat Ditemukannya Jasad Korban Mahasiswi IPB yang Hanyut dari Bogor, Jaraknya 80 KM
Ketiga pelaku diduga gengster ini bahkan hendak melawan dengan turun dari motor dan menghampiri petugas Brimob sambil membawa celurit.
Karena situasi tersebut, anggota Brimob tersebut mengeluarkan pistol dan mengeluarkan tembakan peringatan ke udara sebanyak dua kali lalu ketiga terduga gengster ini langsung kabur.
"Karena melarikan diri, petugas dari anggota Brimob ini mengejar pelaku, kemudian mengeluarkan tembakan peringatan satu kali lagi. Karena tidak dihiraukan, kemudian dilakukan tembakan terarah kepada pelaku karena dianggap membahayakan keselamatan warga sekitar," kata AKBP Fedry Irawan.
Ada dua tembakan yang dikeluarkan anggota Brimob ini dan dua tembakan ini mengenai tiga orang terduga gengster tersebut.
Peluru pertama di tembakan kepada orang yang membawa celurit dan peluru kedua mengenai orang yang dibonceng di tengah tembus ke depan melalui perut ke pinggang orang yang mengendarai motor.
"Setelah dilakukan tembakan tersebut, tiga orang ini terjatuh dari motor kemudian diamankan oleh warga dan kemudian anggota Brimob ini berkoordinasi dengan Polsek," kata Fedry.
Ketiga terduga pelaku itu kemudian langsung dievakuasi ke rumah sakit untuk ditangani secara medis dan akan dikembangkan lebih lanjut terkait apa motif ketiganya mengacungkan celurit di jalan. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Ditegur Malah Mau Menyerang, Tiga Gengster Bercelurit di Kota Bogor di Dor Brimob,
Video Production: ahmadshalsamalkhaponda
Sumber: Tribunnews Bogor
Local Experience
Jelajah Keindahan Kebun Raya Cibinong, Kebun Raya Termuda yang Ada di Indonesia
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.