Bogor Hari Ini
Anggota Polri Tewas Jadi Korban Longsor di Bogor, Dedie A Rachim: Dedikasinya Tinggi sebagai Polisi
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Rahmat Hidayat
TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang anggota Polsek Bogor Tengah yang juga sebagai Bhabinkamtibmas Kelurahan Cibogor Aiptu Jepri Butar Butar menjadi korban tanah longsor di Bogor.
Peristiwa ini terjadi di Gang Kepatihan, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, pada Selasa (11/10/2022) sore.
Aiptu Jepri Butar Butar Jepri salah satu korban tewas dari 9 orang yang tertimbun tanah longsor di lokasi kejadian.
Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim mengucapkan bela sungkawa atas kejadian imbas dari hujan deras yang berlangsung sejak sore hari.
"Kami menyampaikan dukacita atas meningalnya satu orang anggota Polri. Mudah-mudahan beliau, diterima di sisi Allah SWT," kata Dedie saat dijumpai usai meninjau TKP longsor, Selasa malam.
Baca: Bogor Hari Ini: Kabupaten Bogor Rawan Bencana, Pemkab Bogor bakal Bongkar 10 Vila di Kawasan Puncak
Baca: Puluhan Orang Jadi Korban Longsor di Bogor, 2 Pemancing Luka Berat dan 1 Polisi Meninggal Dunia
Dedie melanjutkan, pihaknya merasa kehilangan sebab dedikasi Jefri dinilai cukup baik dalam menjalankan tugasnya sebagai anggota Polri.
"Dan kita merasa kehilangan sebab dedikasinya tinggi," ungkap Dedie.
Meski begitu, dari kejadian ini, Dedie mengimbau kepada masyarakat Kota Bogor saat ini mengingat cuaca ekstrem kerap kali melanda Kota Bogor.
"Saya ingin menyampaikan juga kepada masyarakat bahwa fenomena cuaca ekstrem yang dihadapi sekarang harus ada kehati hatian tinggi dan kewaspdaaan," ungkapnya.
"Kenapa begitu? Fenomena cuaca ekstrem ini memang diprediksikan akan berlangsung sampai April. Ini harus mendapat perhatian lebih dari kita," tandasnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Anggota Polri Tewas Jadi Korban Longsor di Bogor, Dedie A Rachim : Dedikasinya Tinggi,
#tanahlongsor #bogor #dediearachim #polri #anggotapolri #polisi #bogorlongsor #bogorterkini #infobogor #bogorinfo #bogorhariini
Video Production: Danar Pamungkas Sugiyarto
Sumber: Tribunnews Bogor
Live Update
Operasi di Tanah Baru Kota Bogor! Polisi Sukses Amankan Puluhan Motor Hasil Tarikan 'Mata Elang'
Rabu, 30 April 2025
Nasional
Pengunjung Temukan Harga Tiket Ditambal Taman di Bogor Jadi Lebih Mahal, Ini Harga Aslinya
Selasa, 29 April 2025
Live Update
Jadi Korban Penusukan, Wanita di Cibinong Bogor Ditemukan Tak Berbusana di Rumah Kosong
Selasa, 29 April 2025
Live Update
Semakin Dikeluhkan Warga, Kondisi JPO di Paledang Bogor Makin Mengkhawatirkan, Kapan akan Diperbaiki
Senin, 28 April 2025
To The Point
Kisah Petani di Bogor Berangkat Haji di Usia 100 Tahun, Hasil dari Jerih Payah 70 Tahun Menabung
Senin, 28 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.