Tragedi Arema vs Persebaya
Buntut Kasus Kasus Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang, Perwira Polisi Juga Diperiksa
TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Kasus tragedi kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, berbuntut panjang. Anggota polisi berpangkat perwira juga diperiksa di kasus tersebut.
Diketahui, setidaknya ada 125 orang meninggal dunia di dalam tragedi Stadion Kanjuruhan Malang. Adapun mayoritasnya meninggal dunia karena sesak nafas terdampak tembakan gas air mata polisi.
Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menyatakan bahwa anggota polisi berpangkat perwira tersebut diperiksa terkait manajemen pengamanan di dalam lapangan.
Baca: Update Tragedi di Stadion Kanjuruhan, Kapolri Janji akan Investigasi SOP Gas Air Mata
"Ini sedang dimintai keterangan dan didalami oleh tim dari Itsus maupun dari Propam, kemudian juga saat ini mendalami terkait masalah manajer pengamanan, mulai dari pangkat perwira sampai dengan Pamen, sedang didalami," kata Dedi dalam konferensi pers di Malang, Senin (3/10/2022).
Tak hanya itu, kata Dedi, pihaknya juga memeriksa anggota yang terlibat langsung dalam pengamanan di Stadion Kanjuruhan. Total, ada 18 orang yang diperiksa oleh internal Polri.
"Sudah dilakukan pemeriksaan terhadap 18 orang anggota yang bertanggung jawab atau sebagai operator pemegang senjata pelontar," jelasnya.
Baca: Skuad Arema FC Gelar Aksi Tabur Bunga dan Doa Bersama di Stadion Kanjuruhan
Lebih lanjut, Dedi menuturkan bahwa tim investigasi yang dibentuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berjanji akan transparan dalam mengusut kasus tersebut. Mereka juga bakal diawasi oleh pihak eksternal.
"Silakan melakukan audit terhadap kerja dari para tim ini tentunya tim ini masih terus bekerja keras tapi dengan prinsip kehati-hatian, ketelitian dan proses pembuktian secara ilmiah ini nantinya menjadi standar operasional prosedur bagi tim investigasi agar betul-betul dibuka secara terang benderang dan nanti akan kita sampaikan kepada teman-teman media," pungkasnya. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Anggota Polisi Berpangkat Perwira Juga Diperiksa di Kasus Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang
# Perwira Polisi # Tragedi Stadion Kanjuruhan # Stadion Kanjuruhan # Kerusuhan Laga Arema FC vs Persebaya #
Video Production: Mahfud Cahyo Saputra
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
LIVE: Malam Mencekam di Kanjuruhan, Bus Pemain Persik Jadi Target Pelemparan Batu Orang Tak Dikenal
1 hari lalu
Live Update
Dipakai saat Charity Match Arema FC vs Arema All Star, Stadion Kanjuruhan Siap untuk Liga 1
4 hari lalu
Live Update
Jadi Saksi Bisu Tragedi Kanjuruhan, Renovasi Gate 13 Stadion Kanjuruhan Disorot, Ini Kondisi Terkini
Jumat, 28 Maret 2025
Live Update
Stadion Kanjuruhan Rampung Direnovasi 2024 Lalu, Komisi III DPRD Malang Pastikan Kelayakan Pakai
Kamis, 23 Januari 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Markas Polsek Watulimo Diserang Ratusan Pesilat, Kaca Hancur dan Perwira Polisi Alami Luka-luka
Selasa, 21 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.