Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Nasional

Mantan Pegawai KPK Siap Bela Ferdy Sambo, Berbagai Pertimbangan Jadi Alasannya

Rabu, 28 September 2022 17:00 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Mantan Tim Biro Hukum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Rasamala Aritonang, bergabung dalam tim kuasa hukum Ferdy Sambo.

Rasamala Aritonang membenarkan dirinya telah bergabung memperkuat pembelaan hukum untuk Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

Seperti diketahui, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi menjadi tersangka kasus pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Nantinya, Rasamala Aritonang akan membela Ferdy Sambo.

Sementara itu, Putri Candrawathi dibela oleh mantan juru bicara KPK, Febri Diansyah.

Sebelumnya, ada Arman Hanis dan Sarmauli Simangunsong selaku kuasa hukum Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

“Ya, setelah mempertimbangkan berbagai aspek dalam perkara ini, saya menyetujui permintaan menjadi Penasihat Hukum."

"Pertimbangannya terutama Pak Ferdy telah bersedia mengungkap fakta sebenarnya yang ia ketahui terkait kasus ini di persidangan nanti,” kata Rasamala Aritonang, Rabu (28/9/2022), dikutip dari Kompas.tv.

Selengkapnya, berikut fakta-fakta Rasamala Aritonang menjadi pengacara Ferdy Sambo:

Pertimbangkan Temuan Komnas HAM

Rasamala Aritonang mengatakan, dirinya juga mempertimbangkan temuan dari Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM).

Temuan Komnas HAM dalam kasus ini yang memperkuat dirinya menjadi kuasa hukum Ferdy Sambo.

“Kedua, adanya berbagai dinamika yang terjadi dalam kasus ini termasuk temuan Komnas HAM,” jelasnya.

Singgung soal Hak Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi

Diberitakan Kompas.com, Rasamala menyampaikan, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi adalah warga negara Indonesia yang punya hak sama seperti warga negara lainnya.

Menurutnya, Ferdy dan Putri berhak mendapatkan pembelaan yang proporsional dari penasihat hukum yang dipilihnya.

“Sehingga terlepas dari apa yang disangkakan terhadapnya, maka ia juga berhak diperiksa dalam persidangan yang objektif, fair, dan imparsial,” beber Rasamala Aritonang.

Febri Diansyah Jadi Pengacara Putri Candrawathi

Selain Rasamala Aritonang, Febri Diansyah juga masuk dalam tim kuasa hukum yang sama.

Namun, Febri Diansyah mengaku hanya membela Putri Candrawathi.

Ia berujar, dirinya diminta bergabung sejak beberapa minggu lalu.

“Setelah saya pelajari perkaranya dan bertemu dengan Bu Putri, saya sampaikan bahwa kalaupun saya menjadi kuasa hukum, saya akan dampingi secara objektif,” ungkapnya, Rabu, dikutip dari Kompas.com.

Baca: Eks Pegawai KPK Rasamala Aritonang Beberkan Alasannya Bersedia Jadi Kuasa Hukum Ferdy Sambo

Ferdy Sambo Pernah Ditolak Hotman Paris

Diwartakan Tribunnews.com, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi menunjuk Rasamala Aritonang dan Febri Diansyah sebagai kuasa hukum jelang persidangan kasus pembunuhan Brigadir J.

Namun jauh hari sebelumnya, Ferdy Sambo pernah hendak menggaet pengacara kondang Hotman Paris sebagai pembela hukumnya.

Namun, Hotman Paris menolak untuk memberikan pembelaan, meskipun honor yang ditawarkan Ferdy Sambo sangat besar.

Penolakan terhadap tawaran Ferdy Sambo, disebut Hotman tidak sekali terjadi.

Sebab, Putri Candrawathi juga ingin dibela Hotman Paris.

Hotman Paris mengaku dilema saat diminta membela Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi dalam kasus pembunuhan Brigadir J.

Bahkan, Hotman Paris sampai tak bisa tidur selama tiga hari setelah mendapat tawaran tersebut.

"Memang benar, Hotman Paris diminta oleh Pak Sambo untuk jadi pengacaranya."

"Juga diminta untuk jadi pengacara dari Ibu PC. Oke, itu benar," ungkap Hotman Paris, dilansir TribunSeleb, Rabu (7/9/2022).

Baca: Momen Jokowi Dimarahi Anak SMA Gara-gara Ponselnya Rusak saat Mengejar Iring-iringan Presiden

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul FAKTA Eks Pegawai KPK Rasamala Aritonang Jadi Pengacara Ferdy Sambo, Singgung soal Temuan Komnas HAM

# Komisi Pemberantasan Korupsi # KPK # Rasamala Aritonang # Tim Kuasa Hukum # Ferdy Sambo # Putri Candrawathi # Brigadir J

Baca berita terkait  di sini.

Editor: Erwin Joko Prasetyo
Video Production: Damara Abella Sakti
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved