Terkini Daerah
Kebakaran Hanguskan 2 Kontrakan di Jakarta Selatan, 95 Personel Damkar Dikerahkan
TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Dua rumah kontrakan empat pintu kebakaran di Jalan Minangkabau Dalam, RT 008 RW 014, Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan, Minggu (4/9/2022) malam.
Seorang warga bernama Atang menuturkan, peristiwa kebakaran itu mulai terjadi sekitar pukul 20.35 WIB.
Titik api, kata dia, berasal dari satu rumah kontrakan.
"Saya lagi di kamar, tahu-tahu api muncul dari sebuah kontrakan," ujar Atang saat ditemui di lokasi kebakaran, Minggu malam.
Atas kejadian itu, petugas pemadam kebakaran (Damkar) langsung menuju ke lokasi kebakaran.
"Total ada 19 unit dengan 95 personel Damkar yang dikerahkan," ujar Sutaka, Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan.
Pantauan di lokasi, petugas melakukan proses pendinginan.
Tampak asap masih membumbung tinggi di lokasi kejadian. Warga sekitar turut membantu petugas.
Warga lainnya menonton petugas menangani kebakaran rumah kontrakan tersebut.
Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan mengatakan, kebakaran di Jalan Minangkabau Dalam itu melahap dua rumah kontrakan empat pintu.
Baca: Damkar Lakukan Simulasi Laka Maut di Malang, Truk Tangki Pertamina Terbakar Usai Ditabrak Mini Bus
"Ada dua rumah dengan empat pintu. Kebakaran sekitar pukul 20.30 WIB," kata Sutaka.
Dia menuturkan, sumber api kebakaran berasal dari lantai dua rumah kontrakan itu.
"Dari lantai 2. Informasi warga tadi dari lantai 2," ujarnya.
Penanganan kebakaran dinyatakan masuk tahap pendinginan sekitar pukul 21.22 WIB.
Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut.
Baca: Blok 6 Pasar Senen Terbakar, 11 Unit Mobil Pemadam dan 55 Personel Damkar Dikerahkan
Sutaka memastikan, tak ada korban luka dan jiwa dalam kebakaran itu.
"Bersyukur api bisa padam secepatnya, sehingga tidak merembet ke yang lain."
"Tidak ada korban luka maupun jiwa, baik warga dan petugas," ujarnya.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribuntangerang.com dengan judul 2 Rumah Kontrakan Kebakaran di Setiabudi Jakarta Selatan, 19 Unit Damkar Dikerahkan Jinakkan Api
#kebakaran #jakartaselatan #tebet #beritajakarta
Video Production: Latif Ghufron Aula
Sumber: Tribun tangerang
Tribunnews Update
Pria di Jakarta Utara Dibacok Komplotan Begal, Polisi Masih Buru Pelaku yang Belum Tertangkap
1 jam lalu
Mancanegara
PM Albanese Disambut di Jakarta, Perkuat Kerja Sama RI-Australia dengan Presiden Prabowo
6 jam lalu
Terkini Nasional
BEDA KDM & PRAMONO ANUNG soal Anak Nakal, Jakarta Tak akan Ikuti Program Pendidikan di Barak
21 jam lalu
Live Update
Rumah Kosong Warga Kuala Bireuen Terbakar Jelang Subuh, Korba Terima Bantuan Perbaikan
21 jam lalu
Live Update
Anak Bos Toko Roti Penganiaya Karyawati di Jaktim Divonis 10 Bulan Bui, Dinilai Tak Berkeadilan
21 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.