Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Nasional

3 Partai Politik Ini Belum Berkoalisi, Wasekjen Nasdem Hermawi Sebut Bukan Gara-gara PDIP

Minggu, 4 September 2022 16:25 WIB
Tribunnews.com

Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUN-VIDEO.COM - Partai NasDem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Demokrat (PD) belum memutuskan untuk berkoalisi meski telah berkomunikasi cukup sering.

Wasekjen DPP (Wakil Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat) Partai NasDem Hermawi Taslim mengatakan, ketiga partai politik (parpol) tersebut belum tentukan berkoalisi bukan karena pengaruh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Diketahui, Ketua DPP PDIP Puan Maharani sempat bertemu dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di Nasdem Tower Gondangdia Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

Baca: Tentang Arah Koalisi, PDIP: akan Sulit dengan Partai yang Miliki Sejarah Ingin Memecah-belah Bangsa

Hermawi menegaskan terkait koalisi masih dalam proses dan komunikasi dengan parpol lain sifatnya masih sangat cair.

Hal itu dikatakan Hermawi Taslim kepada Tribunnews.com, Jumat (2/9/2022).

Baca: Waketum Nasdem Mengaku Pihaknya Terbuka dengan Semua Parpol, Peluang Koalisi dengan PAN Terbuka

Hermawi menjelaskan, partainya saat ini melakukan dialog politik dengan semua partai tanpa terkecuali. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

# partai politik # Parpol # koalisi # Pemilu # NasDem

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Lendy Ramadhan
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #partai politik   #Parpol   #koalisi   #Pemilu   #NasDem

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved