Sabtu, 10 Mei 2025

TRAVEL UPDATE

Seusai Direvitalisasi, Gubernur Anies Baswedan Ajak Masyarakat untuk Lihat Wajah Baru Kota Tua

Sabtu, 27 Agustus 2022 15:50 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Pada 26 Agustus 2022, kemarin, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Festival Batavia Kota Tua.

Dalam sambutannya, orang nomor satu di ibu kota itu mengajak masyarakat untuk melihat wajah baru Kota Tua.

Pasalnya, Kota Tua bukan sekedar ikon dan tujuan wisata.

Namun juga tempat yang menyimpan sejarah panjang perjalanan Kota Jakarta selama lebih dari 400 tahun.

Diketahui sebelumnya, Festival Batavia Kota Tua ini akan digelar selama tiga hari.

Dalam festival ini, ada sejumlah musisi tanah air dan para seniman yang akan turut meramaikan, tribunners.

Mulai dari Mocca, Bilal Indrajaya, Nonaria, Kojek Rap Betawi, FLEUR!, SORE, Reog Bantaringin DKI Jakarta, Duo Libra, Dekat, Putra Timur, Basboi, Come On Band, dan Pemuda Sinarmas

Selain itu, stand-stand UMKM binaan Jakpreneur juga akan dilibatkan dalam Festival Batavia Kota Tua. (*)


# Anies Baswedan # Batavia # wisata # Kota Tua

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Reporter: Ariska Nur Choirina
Videografer: Sigit Setiawan
Sumber: Tribun Video

Tags
   #Anies Baswedan   #Batavia   #Kota Tua   #wisata

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved