Minggu, 11 Mei 2025

Live Tribunnews Seleb

Pernah Merasa Tidak Punya Apapun, Dik Doank Kini Buka Kafe Rumah Goa hingga Viral di Media Sosial

Rabu, 10 Agustus 2022 14:46 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Musisi Dik Doank pernah hidup dalam kesulitan setelah tidak muncul di depan publik.

Saking sulitnya, Dik Doank pernah hanya memiliki uang Rp 950 ribu di tabungannya.

Ketika itu Dik Doank merasa tidak punya apapun, selain hanya bisa pasrah pada Tuhan.

Hal itu disampaikannya saat ditemui di Rumah Goa, Ciputat, Tangerang Selatan pada Selasa (9/8) kemarin.

"Pada 1 Maret 2021, saya melarat blangsak dan tabungan saya tinggal Rp 950 ribu," kata Dik Doank.

"Saya dimiskinkan, tapi saya ketawa," ujarnya.

Baca: Seusai Diumumkan Hilang & Diduga Dicuri, 2 Anjing Bimo Aryo Berhasil Ditemukan Petugas Kebersihan

Dik Doank tidak mau menyerah begitu saja hingga memakai uang sisa di tabungannya dengan membuat kafe di sekitar rumahnya.

Musisi bernama asli Raden Rizki Mulyawan Kartanegara Hayang Denada Kusuma ini kemudian memulai usahanya itu.

Dik Doank bekerja bersama satu karyawannya.

Keputusannya itu dianggap berani, karena Dik Doank yakin bahwa usahanya tersebut bisa saja gagal.

Apalagi ketika itu banyak orang hanya di rumah karena pandemi.

Baca: Sebut Musuhnya Tak Sebanding, Hotman Paris Janji Buru Razman & Komplotannya hingga Masuk Penjara

"Saya tetap yakin, kalau pasrah sama Allah, pasti akan ketemu ujungnya," kata Dik Doank.

Namun kini, Kafe Rumah Goa yang dikelola Dik Doank itu tetap bertahan hingga ramai pengunjung dan viral di media sosial.

"Hidup itu isinya keluhan dan penderitaan," katanya.

"Tapi nikahi penderitaan itu dengan benih kasih, pasti lahir kebahagiaan," ucap Dik Doank. (*)

# Dik Doank # kafe # Kafe Rumah Goa

Editor: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Dik Doank   #kafe   #Kafe Rumah Goa

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved