Terkini Daerah
Polres Manokwari Ungkap Penyebab Warga Blokade Jalan di Manokwari
TRIBUN-VIDEO.COM, MANOKWARI - Jajaran Polres Manokwari, Polda Papua Barat, membantah terkait salah tangkap hingga berujung ke blokade jalan Yos Sudarso dan Lampu Merah Makalo Kabupaten Manokwari, Papua Barat.
Hal itu diungkapkan Kasi Propam Polres Manokwari Ipda Indra Yunus.
"Anak itu cuma dibawa untuk dimintai keterangan di Polres," ujar Indra, kepada sejumlah awak media di Jalan Yos Sudarso Manokwari, Kamis (28/7/2022).
Terkait informasi salah tangkap, pihaknya membantah hal itu.
"Itu tidak benar karena kami hanya bawa ke Polres untuk kemudian dikembalikan ke rumah," tuturnya.
Sehingga, dari informasi itu berlanjut hingga berujung pada aksi blokade jalan Yos Sudarso dan Lampu Merah Makalo Manokwari.
Baca: Insiden Blokade Jalan Manokwari Buat Meninggalkan Trauma bagi Masyarakat
Padahal, yang bersangkutan telah dikembalikan dari anggota kepada pihak orangtua di Fanindi.
Sebelumnya, Seorang Warga Fanindi Manokwari Elim Aronggear (35) mengatakan, aksi sore ini berawal dari anggota Polres Manokwari yang salah tangkap masyarakat.
"Waktu itu ada anak-anak kami ditangkap oleh polisi di Pasir Putih," ujar Elim, kepada sejumlah awak media, Kamis (28/7/2022).
Selanjutnya, polisi langsung bawa ke Polres Manokwari dan tidak lama kemudian anak ini di kembalikan ke orang tuanya di Fanindi.
"Anak ini dia bilang polisi salah target akhirnya mereka (masyarakat) marah dan langsung palang jalan," tuturnya.
Baca: Sejumlah Masyarakat di Manokwari kembali Blokade Jalan Yos Sudarso, Bakar Spanduk hingga Pecah Kaca
Kejadian pembakaran terjadi sekira pukul 15.40 WIT tadi.
"Polisi salah tangkap anak kami yang berinisial HR tinggal di Fanindi," jelasnya.
Selain itu, seorang warga Manokwari Musa (50) menambahkan, kejadian di Manokwari berawal dari salah tangkap.
"Kita juga kaget pas keluar dari rumah mereka sudah palang jalan," ucapnya.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, terdapat seorang pemuda Fanindi dijemput saat berada di Pasir Putih.
"Kita juga tidak tahu anak ini dia buat kesalahan apa sampai dijemput begitu di Pasir Putih," pungkasnya.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunpapuabarat.com dengan judul Ada Dugaan Blokade Jalan karena Berawal dari Salah Tangkap, Polres Manokwari: Itu Tidak Benar
# Manokwari # Papua Barat # blokade jalan
Video Production: Puput Wulansari
Sumber: Tribun papuabarat
Live Update
Mama Papua Kesulitan Cari Ikan, Kali Victory Sorong Tercemar Limbah dan Sampah Rumah Tangga
9 jam lalu
Live Update
Pemprov Papua Barat Bersama Komite II DPD RI Tanam Mangrove di Pesisir Kampung Wamesa
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.