Senin, 12 Mei 2025

Olahraga

Persik Kediri Butuh Dukungan Persik Mania di Laga Kedua Liga 1 Menjamu Bhayangkara FC

Kamis, 28 Juli 2022 17:05 WIB
Sumber Lain

TRIBUN-VIDEO.COM - Persik Kediri menelan kekalahan 2-0 di laga perdana Liga 1 2022 saat melawan Persita Tangerang, Senin (25/7).

Kekalahan ini tentu kembali menjadi evaluasi bagi tim pelatih jelang laga melawan Bhayangkara FC, Minggu (31/7/2022).

Selain evaluasi tim dari hasil pertandingan, pelatih Persik Javier Roca mengungkapkan, ada hal lain yang juga berperan besar dalam membakar semangat para pemain ketika di lapangan.

Menurut Roca, kehadiran para Persikmania, suporter tim berjuluk Macan itu bisa memberikan energi lebih untuk para pemain.

"Peran suporter sangat berpengaruh besar, apalagi ketika tim sedang bertanding. Mereka (suporter) bisa menyalurkan energi semangat pada pemain di lapangan," ujar Roca, Kamis (28/7/2022).

Baca: Jelang Laga Big Match Antara Persik Kediri Lawan Bhayangkara FC, Begini Syarat dan Harga Tiketnya

Untuk itu, lanjutnya, Roca mengharap Persikmania bisa selalu mendampingi Persik saat berlaga baik laga kandang maupun tandang.

Kehadiran para Persikmania di stadion ini dikatakan Roca juga bisa berpengaruh saat tim sedang bermain lesu. Sebab menurutnya, semangat yang digaungkan para Persikmania akan bisa 'menular' pada para pemain.

"Kadang kalau bermain dan susah mencetak gol kemudian pemain jadi lesu, semangat dari para suporter ini sangat pemting. Karena saya sendiri merasa kalau suporter memberikan semangat langsung di lapangan, energinya itu nular. Jadi pemain yang di lapangan bisa merasakan energi itu untuk bisa bermain lebih semangat lagi," kata Roca.

Pelatih asal Chile ini menyadari pentingnya kehadiran para suporter. Untuk itu, ia juga selalu menargetkan supaya kemenangan tim bisa membawa kebanggan bagi Persikmania.

Baca: Indra Kahfi Yakin Bhayangkara FC Mampu Raih Poin Sempurna saat Hadapi Persik di Laga Lanjutan Liga 1

"Setiap selesai pertandingan dan belum berhasil membawa tiga poin, saya dan tim selalu meminta maaf, terutama untuk para Persikmania dan warga Kediri. Dari sana kami selalu evaluasi untuk memberikan performa terbaik di laga selanjutnya," papar Roca.

Sekadar informasi, laga pekan kedua antara Persik Kediri melawan Bhayangkara FC akan dilaksanakan pada Minggu (31/7) sore di Stadion Brawijaya Kediri.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunmataraman.com dengan judul Menjamu Bhayangkara FC dl laga Kedua Liga 1, Persik Kediri Butuh Dukungan Persik Mania

# Persik Kediri # Persita Tangerang # Bhayangkara FC # Dukungan # suporter # Javier Roca

Baca berita terkait di sini.

Editor: Erwin Joko Prasetyo
Video Production: Adelia Denta Savritadayu Setyanta
Sumber: Sumber Lain

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved