Berita Viral
Viral Video Satpol PP Gerebek Kafe Lesehan Berbilik Bambu, 5 Pasangan Mesum Diamankan
TRIBUN-VIDEO.COM - Satpol PP Deliserdang, Sumut gerebek pasangan sedang mesum di sebuah warung viral di media sosial.
Video itu diunggah oleh sejumlah akun media sosial, di antaranya Instagam @terangmedia pada Rabu (20/7/2022).
Dalam video itu nampak petugas Satpol PP yang mendatangi sebuah kafe lesehan bersekat.
Kafe ini memiliki banyak bilik yang terbuat dari dinding kayu setinggi kurang lebih 1 meter.
Kemudian antar bilik disekat dengan anyaman bambu.
Baca: Viral Pengantin di Tuban Beri Seserahan Sapi dan 8 Pikap Barang Senilai 200 Juta
Saat dilihat, ternyata ada beberapa pasangan yang sedang berbuat tindakan asusila di tempat itu.
Bahkan beberapa pasangan tertangakap tidak memakai baju dan sedang melakukan hubungan suami istri.
Padahal bilik yang digunakan tidak tertutup rapat dan bisa dibuka oleh siapa saja.
Tak hanya satu, petugas juga menemukan beberapa pasangan yang tengah memadu kasih.
Dari keterangan pengunggah, video itu direkam di sebuah warung berbilik di Jalan Veteran, Desa Helvetia dan Desa Manunggal, Kecamatan Labuhandeli, Deliserdang, Sumatera Utara.
Video ini pun mendapat banyak komentar dari para netizen.
Baca: Viral Kucing Diceramahi Majikan sebelum Makan, Tingkah Menurut pada Majikannya
Peristiwa penggerebekan ini sendiri dibenarkan oleh Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Labuhan Deli, M Nurdin.
Nurdin mengatakan jika ada 4 lokasi yang didatangi oleh petugas, tepatnya pada Selasa (19/7/2022).
Kemudian ada 15 orang yang diamakan oleh petugas untuk dimintai identitas serta diberikan nasihat.
Sebelumnya petugas juga sudah memberikan teguran pada pemilik kafe.
Namun pemilik kafe lesehan itu tidak mengindahkan teguran dari petugas.
Kafe tersebut merupakan kafe lesehan dan ditutup dengan sekat.(Tribun-Video.com/TribunJateng.com)
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Video Satpol PP Gerebek 5 Pasangan Lagi Indehoi di Kafe Lesehan Berdinding Bambu Tanpa Penutup
# viral # Satpol PP # Satpol PP Deliserdang # Deliserdang # Sumatera Utara # Pasangan mesum
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribun Jateng
Terkini Nasional
Gausah Wacana! Bupati Purwakarta Respons Verrel Bramasta Kritik Kebijakan Pendidikan di Barak Milter
4 hari lalu
Terkini Nasional
Mahfud MD Disenggol! Nilai Pelaporan Dirinya soal Gugatan Ijazah Jokowi Mengada-ada: Tak Paham Hukum
5 hari lalu
Terkini Nasional
Rela Mati Lawan Premanisme! Saor Siagian Gerah dengan Sepak Terjang Hercules dan Ormas Preman Lain
5 hari lalu
Tribun Video Update
Syok! Driver Ojol Medan Ternyata Dapat Paket Orderan GoSend Mayat Bayi, Video Viral di Media Sosial
5 hari lalu
Viral di Medsos
Tak Tau Bawa Mayat Bayi! Driver Ojol Ini Bingung Diarahkan ke Kuburan, Pengirim Langsung Menghilang
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.