Terkini Daerah
Perlakuan Ferdy Sambo & Putri Candrawathi ke Vera Simanjuntak, Ada Niat Mulia ke Calon Brigadir J
TRIBUN-VIDEO.COM - Rosti Simanjuntak ibu kandung Brigadir J atau Yosua Hutabarat sempat membeberkan sejumlah perlakuan baik Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi pada putranya.
Pengakuan itu diungkap Rosti Simanjuntak melalui live Facebook yang diunggah kerabat Brigadir J bernama Rohani Simanjuntak.
Rosti Simanjuntak membeberkan sejumlah perlakuan baik yang kerap ditunjukkan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi kepada Brigadir J.
Satu di antaranya terkait dengan rencana pernikahan Brigadir J dengan sang pacar, Vera Simanjuntak.
Brigadir J dan Vera Simanjuntak memang telah berencana menikah setelah delapan tahun lamanya menjalin asmara.
Menurut rencana, Vera Simanjuntak seharusnya dinikahi Brigadir J tujuh bulan lagi.
Namun apa daya, rencana pernikahan itu kini harus kandas.
Ferdy Sambo Berniat Ambil Peran
Berdasar pengakuan Rosti Simanjuntak, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi sudah ada niatan untuk ikut ambil peran dalam pernikahan Brigadir J dan Vera Simanjuntak.
Baca: Brigjen Hendra Kurniawan Disebut Larang Keluarga Brigadir J Buka Peti Jenazah, Ini Sosoknya
Rangkaian acara pernikahan Brigadir J dan Vera Simanjuntak rencananya akan dibantu oleh Ferdy Sambo dan istri.
"Sampai ada permohonan Ibu dan Bapak itu, tidak akan melepaskanmu sampai menikah.
Kalaupun menikah, mereka yang menikahkan," kata Rosti.
Tak hanya itu, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi juga ingin Vera Simanjuntak ikut ke Jakarta setelah menikah nanti.
"Sampai datang Ibu dan Bapak itu bilang kalau kalau bisa calon mu nak harus sama mereka.
Harus di sini bersamaku bekerja.
Nggak usah kerja kakak itu nanti, kata adikmu," lanjut Rosti.
Rosti juga menyebut ia pernah diminta datang ke Jakarta oleh Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.
Rosti mengaku obrolan tersebut disampaikan sang anak padanya.
Baca: Terduga Penembak Brigadir J hingga Tewas, Bharada E Ajukan Perlindungan ke LPSK
"Kau panggilnya mamak ke Jakarta.
Disuruh Bapak sama Ibu, mamak ke Jakarta.
Tapi karena keadaan (saya menolak)," ujarnya.
Namun saat itu, Rosti merasa malu untuk bertemu dengan Ferdy Sambo dan keluarga.
Ia pun tak pernah memenuhi undangan tersebut sampai sekarang.
"Kubelipun tiketmu kau bilang nak, kujawab waktunya nggak bisa nak.
Terus kau berkata Bapak sama Ibu pengen melihat mamak.
Tetapi kujawab, malu aku nak, kita orang miskin. Kita orang miskin," katanya.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunNewsmaker.com dengan judul Perlakuan Ferdy Sambo & Putri Candrawathi ke Vera Simanjuntak Calon Istri Brigadir J, Ada Niat Mulia
# Ferdy Sambo # Putri Candrawathi # Vera Simanjuntak # Brigadir J
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Tribunnewsmaker.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Rekam Febri Diansyah yang Sempat Jadi Rival Ronny di Kasus Ferdy Sambo, Kini Bersatu Bela Hasto
Kamis, 13 Maret 2025
Viral News
Dulu Jadi Rival dalam Kasus Ferdy Sambo, Kini Ronny Talapessy dan Febri Diansyah Kompak Bela Hasto
Kamis, 13 Maret 2025
Breaking News
Menggebu-gebu, Mega Sentil Kinerja Polri hingga Kasus Ferdy Sambo yang Dinilai Tak Jelas: Malu Saya!
Jumat, 10 Januari 2025
Tribunnews Update
DPR Bela Eks Anak Buah Ferdy Sambo Naik Pangkat & Dapat Jabatan Baru di Polda Metro Jaya
Selasa, 7 Januari 2025
Tribunnews Update
Naik Pangkat, 7 Polisi di Kasus Ferdy Sambo Dapat Jabatan Baru: Terbaru AKBP Chuck Putranto
Minggu, 5 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.