Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUN WOW UPDATE

Anggota TNI AL dan Istri Jadi Korban Kecelakaan Truk Pertamina di Cibubur, Tinggalkan 1 Anak Lelaki

Selasa, 19 Juli 2022 14:10 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kecelakaan maut yang melibatkan Truk Pertamina di Jalan Alternatif Cibubur dari Cileungsi Bekasi Jawa Barat, Senin (18/7/2022) kini tengah menjadi sorotan.

Pasalnya kecelakaan tersebut mengakibatkan 11 korban meninggal dunia.

Dari 11 korban itu, satu di antaranya merupakan anggota TNI Angkatan Laut.
Kasubdit DVI Polri AKBP Nugroho mengungkapkan tiga data jenazah yang berhasil teridentifikasi.

Dua di antaranya yakni pasangan suami istri yang sedang berdinas di TNI AL, yakni Peltu Suparno bersama sang istri yakni Priyastini.

Priyastini sendiri merupakan anggota Ban III Spotmaral.

Baca: Detik-detik Kecelakaan Maut di Cibubur, Sopir Angkot: Penumpangnya Lari Kocar-Kacir dan Lupa Bayar

Saat kejadian diketahui Peltu Suparno dan istri sedang berboncengan.

Nahasnya, mereka berdua ikut terseruduk truk Pertamina hingga tewas.

Sementara, mereka meninggalkan anak lelaki yang masih kuliah di jurusan Teknik Industri.

Diketahui Peltu Suparno beserta istri merupakan warga Sukamanah Jonggol, Bogor.

Rencananya mereka akan dimakamkan Selasa (19/7/2022) sekira pukul 13.00 WIB.

Hal tersebut diungkakan Kepala Dinas Penerangan TNI AL Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono.

"Rencana pemakaman pada hari Selasa tanggal 19 Juli 2022 Pukul 13.00 di Tempat Pemakaman Keluarga TNI AL Jonggol," kata Julius ketika dikonfirmasi pada Selasa (19/7/2022).

Sementara satu korban yang berhasil diidentifikasi oleh pihak kepolisian yakni seorang driver ojek online.

Ia adalah Ardi Nurcahyanto (23) warga Kalibaru, Cilodong, Depok.

Hingga kini kepolisian masih melakukan proses identifikasi pada jenazah korban lainnya.

Diketahui proses identifikasi itu berada di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Baca: KNKT Dalami Penyebab Kecelakaan Beruntun Truk Pertamina di Cibubur, Selidiki Isu Lampu Merah

Diberitakan sebelumnya, Truk Pertamina menabrak sejumlah pengendara pemotor di Jalan Alternatif Cibubur ke arah Cileungsi, jawa Barat, Senin (18/7/2022).

Tampak sejumlah pemotor jatuh di aspal dan sebuah mobil berwarna merah ringsek.

Beberapa diantaranya luka parah dan tewas ditempat.

Terkini jumlah korban tewas sebanyak 11 orang.

Kecelakaan tersebut diduga truk tangki Pertamina tersebut mengalami rem blong hingga menabrak pengendara yang ada di jalan turunan.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 3 dari 10 Korban Kecelakaan di Cibubur Teridentifikasi, Anggota TNI AL & Istrinya Serta Driver Ojol

# UPDATE Kecelakaan Maut di Cibubur # perempatan CBD Transyogi Cibubur # korban kecelakaan maut di Cibubur # CBD Cibubur

Editor: Danang Risdinato
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: Khoerunnisak
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved