Kamis, 15 Mei 2025

Tribunnews Sport

Persembahan dari Sektor Tunggal Putra di Final Malaysia Open 2022, Kento Momota vs Viktor Axelsen

Minggu, 3 Juli 2022 10:34 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kento Momota, peringkat dua dunia tunggal putra asal Jepang akan tampil di babak final Malaysia Open 2022 melawan peringkat satu dunia tunggal putra asal Denmark, Viktor Axelsen .

Mereka akan bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pada Minggu, (3/7/2022) mulai pukul 12.00 WIB.

Dikutip dari Kompas.com, pertemuan antara dua tunggal putra terbaik dunia akan menjadi pertemuan yang sangat menarik di turnamen Malaysia Open 2022.

Tetapi untuk Momota, ia pernah memiliki kenangan buruk, lebih tepatnya setelah turnamen Malaysia Masters 2020.

Baca: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Berhasil Masuk Babak Final Malaysia Open 2022

Ia mengalami kecelakaan di Malaysia pada (13/1/2022) silam.

"Saya kehilangan segalanya. Saya kembali ke 0. Semua yang saya raih hilang. Bahkan, meski saya mencintai bulu tangkis, saya hampir tak suka memulainya lagi," kata dia.

Namun, ia kembali dengan suasana hati yang lebih bahagia.

"Saya sangat senang bisa kembali di sini setelah mengalami semua waktu sulit yang telah saya lalui," kata Kento Momota dikutip laman resmi BWF.

Ia menambahkan bahwa di final Malaysia Open 2022 ini, ia akan menampilkan yang terbaik untuk orang-orang yang selama ini mendukungnya.

Baca: Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti Berhasil Masuk Babak Final Malaysia Open 2022

"Untuk besok (final), saya akan melakukan yang terbaik untuk orang-orang yang mendukung saya saat dalam masa sulit."

Dan untuk saat ini, Kento Momota dalam kondisi terbaik dan siap untuk bermain di final Malaysia Open 2022 dengan melawan Axelsen.

"Saya dalam kondisi terbaik dalam beberapa bulan terakhir," kata Momota.

Ia tidak peduli dengan siapa ia bertanding, ia hanya akan berusaha dan melakukan yang terbaik dalam bermain di lapangan.

"Pada partai final saya tak peduli dengan lawan yang bakal saya hadapi. Saya tak bisa tenang, tetapi juga tak tegang," tandasnya.

(Tribun-Video.co/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Final Malaysia Open 2022: Tragedi Kecelakaan Momota dan Hadapi Axelsen"

Host: Yessy Wienata
VP: Ghozi Luthfi

#malaysiaopen2022 #badminton #bulutangkis #japan #kentomomota
#viktoraxelsen

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Ghozi LuthfiRomadhon
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved