Kamis, 15 Mei 2025

Tribunnews Sport

Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti Berhasil Masuk Babak Final Malaysia Open 2022

Minggu, 3 Juli 2022 10:20 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti akan tampil di babak final Malaysia Open 2022.

Mereka akan bermain melawan perwakilan ganda putri China Zhang Shu Xian-Zheng Yu di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu, (3/7/2022).

Dikutip dari Kompas.com, turnamen Malaysia Open 2022 telah memasuki tahap terakhir yaitu tahap final.

Salah satu perwakilan Indonesia yang berhasil masuk ke tahap ini adalah ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Baca: 7 Wakil Indonesia Akan Bertanding Siang Ini di Perempat Final Malaysia Open 2022

Mereka berhasil lolos dari babak perempat final kemarin hasil melawan Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong wakil ganda putri Korea Selatan.

Mereka berhasil lolos dua set langsung dengan perolehan poin 21-14 dan 22-20.

Keberhasilan Apriyani-Fadia bisa masuk ke babak final sudah terjadi ketiga kalinya sejak dipasangkan awal tahun 2022.

Mereka telah berhasil meraih medali emas di SEA Games 2021, menjadi runner-up Indonesia Masters 2022.

Dan final Malaysia Open 2022 ini akan menjadi keberhasilan ketiga kalinya setelah mereka debut.

Baca: Fitriani, Menjadi Pemain Tunggal Putri Indonesia Kedua yang Kalah dalam Turnamen Malaysia Open 2022

Dan yang ditunggu-tunggu, final Malaysia Open 2022 hari ini, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti akan melawan perwakilan ganda putri China Zhang Shu Xian-Zheng Yu.

Mereka pernah bertemu satu kali pada beberapa pekan lalu di 16 besar Indonesia Open 2022.

Pertandingan mereka berlangsung sangat sengit dengan menghabiskan 80 menit dan berakhir dengan kemenangan Apriyani-Fadia.

Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti bermain di Malaysia Open 2022 babak final pada pertandingan kedua (match 2) melawan China Zhang Shu Xian-Zheng Yu.

(Tribun-Video.co/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jadwal Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia dan Fajar/Rian Tampil di Final Hari Ini"

Host: Yessy Wienata
VP: Ghozi Luthfi

#malaysiaopen2022 #badminton #badmintonindonesia #bulutangkis #bulutangkisindonesia #apriyanirahayu #sitifadia #pbsi #finalmatch

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Ghozi LuthfiRomadhon
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved