Kamis, 15 Mei 2025

Tribunnews Update

Potret Jokowi Ada di Antara Puing Bangunan Apartemen di Kota Irpin Ukraina yang Diserang Rusia

Rabu, 29 Juni 2022 23:35 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana meninjau langsung kompleks Apartemen Lipky di Kota Irpin, Ukraina, setibanya di Kota Kiev, Rabu (29/6/2022) siang WIB.

Didampingi oleh Wali Kota Irpin Alexander Grigorovich Markushin, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana melihat puing-puing bangunan apartemen yang rusak akibat serangan Rusia.

Jokowi pun merasakan kesedihan saat melihat bangunan-bangunan yang rusak akibat perang.

Setelah mengunjungi Irpin, Jokowi dijadwalkan mengunjungi Pusat ilmiah dan Bedah Endokrin, Transplantasi Organ, dan Jaringan Endokrin Ukraina di Kyiv.

Jokowi datang ke Ukraina untuk bertemu Presiden Volodymyr Zelensky dalam misi damai menyelesaikan konflik Rusia dan Ukraina.

(Tribun-Video.com)

# Presiden Joko Widodo # Ukraina # Kota Irpin

Editor: Alfin Wahyu Yulianto
Reporter: Nila
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved