Kamis, 15 Mei 2025

Konflik Rusia Vs Ukraina

Penampakan Tank-tank Rusia Pakai Tanaman untuk Menyamar dalam Operasi Militer Khusus ke Ukraina

Sabtu, 18 Juni 2022 09:34 WIB
Tribun Medan

TRIBUN-VIDEO.COM - Rusia memang dikenal dengan peralatan militer yang cukup canggih dan besar.

Dalam operasi militer khususnya ke Ukraina, Rusia menurunkan hampir semua peralatan tempur yang mereka punya.

Beredar video di media sosial pada Rabu (16/6/2022) memperlihatkan serangan beruntun dari salah satu Tank militer Rusia.

Baca: Sekutu Putin Ancam Ukraina: Jika Berani Serang Kota di Rusia, Senjata Baru Moskow akan Diluncurkan

Dalam video terlihat seorang prajurit yang memberikan aba-aba untuk maju.

Tak lama berselang datang sebuah Tank dengan kecepatan yang cukup tinggi, mengambil posisi menyerang.

Tank tersebut dilapisi oleh beberapa tanaman untuk menyamarkan bentuknya.

Setelah sampai koordinat yang ditentukan, Tank tersebut pun langsung menyerang dengan menembakkan artilerinya.

Sekali serang, Tank tersebut menembak sebanyak tiga kali.

Baca: Kalah Secara Strategis, Panglima Militer Inggris Sebut 25 Persen Rusia Berhasil Dikuasai Ukraina

Tidak dijelaskan secara rinci di mana lokasi titik penyerangan tersebut.

Setelah berhasil menjalankan misinya, Tank tersebut berputar kembali.

Seorang prajurit yang menggunakan helm bertuliskan huruf Z memberikan tanda jempol kepada Tank tersebut. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Pakai Tanaman Untuk Menyamar, Begini Cara Tank-Tank Rusia Menyerang Musuh

#Rusia #Ukraina #Invasi #Vladimir Putin #Volodymyr Zelensky

Video Production: Restu Riyawan
Sumber: Tribun Medan

Tags
   #Rusia   #Ukraina   #Invasi   #Vladimir Putin   #Volodymyr Zelensky

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved