TRIBUNNEWS UPDATE
Potret Zara Adik Eril Peluk Erat Peti Mati sang Kakak di Ambulans Menuju ke Pemakaman: One Last Hug
TRIBUN-VIDEO.COM - Seusai sempat menonaktifkan Instagramnya pasca-insiden yang menimpa kakaknya Emmeril Kahn Mumtadz di Sungai Aare, kini Camillia Laetitia Azzahra kembali mengaktifkan sosial medianya itu.
Dalam potret terakhir, tampak Zara membagikan foto kala dirinya memeluk keranda sang kakak di dalam ambulans.
Inilah potret Zara putri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang mengunggah foto di akun Instagramnya.
Dalam foto tersebut, Zara terlihat memeluk keranda sang kakak di dalam ambulans, sebelum menuju ke lokasi pemakaman di Cimaung Bandung Senin (13/6/2022) kemarin.
Zara tampak mengenakan setelan serba hitam serta masker, memeluk peti mati Eril dan menyandarkan kepalanya.
Baca: Momen Ridwan Kamil Bagikan Suasana Makam Eril, Berhias Bunga dan Pemandangan Indah
Melalui keterangannya, Zara menulis bahwa pelukan tersebut adalah pelukan terakhirnya untuk Eril.
Ia pun mengungkapkan rasa bangganya bisa menjadi adik dari seorang Emmeril Kahn Mumtadz.
"One last hug, being your sister is the best gift that Allah has given me (pelukan terakhir, menjadi saudara perempuannmu adalah hadiah paling indah yang Tuhan berikan untukku)," tulis Zara.
Zara pun berterimakasih pada Almarhum Eril yang sudah menjadi saudara laki-lakinya serta menjadi sosok teman terbaiknya.
"Thank you my brother, thank you my best friend (terimakasih saudaraku, terimakasih teman terbaikku)," lanjutnya.
Zara juga menuliskan bahwa Eril adalah mentor dan partner terbaiknya dalam segala hal.
Baca: Ini Ucapan yang Disampaikan Nabila Ishma di Hadapan Keranda Eril sebelum Dimakamkan, Videonya Viral
"Thank you my partner, thank you my mentor, thank you a eril," jelasnya.
Zara pun berdoa bahwa suatu hari nantinya ia akan bertemu dengan Eril.
"May you rest in love and see you soon," ungkapnya.
Emmeril Kahn Mumtadz telah dimakamkan di tempat peristirahatan terakhirnya di Cimaung Bandung Jawa Barat pada Senin (13/6/2022).
Almarhum Eril dimakamkan di pemakaman keluarga yang berada satu lokasi dengan Islamic Center milik ayahnya Ridwan Kamil.
Lokasi pemakaman Eril berada di tanah kelahiran sang ibu Atalia Praratya.
Prosesi pemakaman yang digelar kemarin juga berlangsung khitmad dan hanya dihadiri keluarga.
(Tribun-Video.com)
# Emmeril Kahn Mumtadz # Sungai Aare # Camillia Laetitia Azzahra # Ridwan Kamil
Reporter: Nila
Sumber: Tribunnews.com
To The Point
Lisa Mariana Ajukan Gugatan Perdata terhadap Ridwan Kamil di PN Bandung, Akui Tuntut Hak-hak Anaknya
Selasa, 29 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Selain Motor Royal Enfield, Mobil Mercedes-Benz Ridwan Kamil Juga Disita KPK
Senin, 28 April 2025
Selebritis
Lisa Mariana Ngaku 'Disogok' Uang Rp 100 Juta oleh Ridwan Kamil untuk Gugurkan Kandungannya
Sabtu, 26 April 2025
Selebritis
Pengakuan Lisa Mariana Punya Hubungan dengan Artis dan Pejabat Lain tapi Tak sampai Punya Anak
Jumat, 25 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.