Anak Ridwan Kamil Hilang di Swiss
Ridwan Kamil Ungkap Filosofi Hidup Eril: 'Berjuta Doa Dipanjatkan dari Berjuta Kebaikan Ditaburkan'
TRIBUN-VIDEO.COM - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menuliskan apa yang menjadi filosofi hidup dari putranya, Emmeril Kahn Mumtadz.
"Berjuta doa akan dipanjatkan dari berjuta kebaikan yang ditaburkan," demikian filosofi hidup dari Eril seperti ditulis Ridwan Kamil dalam postingannya di akun Instagram.
Ridwan Kamil menuliskan filosofi hidup dari putranya itu pada saat mengiringi jenazah Eril pulang ke tanah air.
Baca: Ridwan Kamil Kenang Momen Terakhir Bersama Eril, Sang Anak sempat Sempat Bicara soal Surga
Dia juga menguggah foto terakhir dari Eril semasa hidupnya yang dia jepret langsung.
Saat ini, jenazah disemayamkan di Gedung Pakuan Bandung. Warga diperbolehkan melayat.
Jika ingin Takziah dipersilakan jika berkenan antara jam 22.00 Minggu malam sd jam 08.00 Senin pagi di Gedung Pakuan.
Jam 09.00 akan diberangkatkan ke pemakaman keluarga di Cimaung, Banjaran Kab Bandung.
Seperti ini postingan dari Ridwan Kamil di akun Instagramnya:
"Filosofi Hidup Eril : “berjuta doa akan dipanjatkan dari berjuta kebaikan yang ditaburkan”
Dan ini foto terganteng, foto terakhir yang saya jepret pribadi.
Baca: Jenazah Eril Diberangkatkan ke Bandung, Ridwan Kamil & Atalia Duduk Bersama di Mobil Jenazah
Baca: Pesan Balasan Geraldine Beldi Penemu Jasad Eril di Swiss: Tuhan akan Menghapus Setiap Air Mata
Saat ini saya sedang membersamai Jenazah Eril yang Insya Allah akan tiba jam 16.00 hari Minggu ini di Bandara Soekarno Hatta untuk selanjutnya berangkat ke Bandung.
Jika ingin Takziah dipersilakan jika berkenan antara jam 22.00 Minggu malam sd jam 08.00 Senin pagi di Gedung Pakuan.
Jam 09.00 akan diberangkatkan ke pemakaman keluarga di Cimaung, Banjaran Kab Bandung.
Doakan, Insya Allah lancar semua urusan perjalanan pulang ini. Aamiin"
(*)
(TRIBUN-VIDEO.COM/TRIBUNNEWS.COM)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ridwan Kamil Tulis Filosofi Hidup Eril; 'Berjuta Doa Dipanjatkan dari Berjuta Kebaikan Ditaburkan'.
# Ridwan Kamil # Eril # anak Ridwan Kamil # Filosofi
Sumber: Tribunnews.com
To The Point
Lisa Mariana Ajukan Gugatan Perdata terhadap Ridwan Kamil di PN Bandung, Akui Tuntut Hak-hak Anaknya
Selasa, 29 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Selain Motor Royal Enfield, Mobil Mercedes-Benz Ridwan Kamil Juga Disita KPK
Senin, 28 April 2025
Selebritis
Lisa Mariana Ngaku 'Disogok' Uang Rp 100 Juta oleh Ridwan Kamil untuk Gugurkan Kandungannya
Sabtu, 26 April 2025
Selebritis
Pengakuan Lisa Mariana Punya Hubungan dengan Artis dan Pejabat Lain tapi Tak sampai Punya Anak
Jumat, 25 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.