Lifestyle
Suhu Laptop Cepat Panas, Coba 5 Aplikasi Terbaik ini untuk Mengeceknya
TRIBUN-VIDEO.COM - Dikejar deadline atau menumpuknya pekerjaan terkadang membuatmu lupa waktu untuk istirahat.
Saat tubuhmu bekerja terus menerus tanpa istirahat, tenaga tentu akan terkuras dan kelelahan.
Nah, begitu juga dengan laptop yang juga akan mengalami kelelahan jika digunakan secara berlebihan.
Laptop yang dipaksa bekerja terus menerus akan mengalami overheat atau panas berlebih.
Bahkah, kemungkinan terburuknya penurunan performa hingga kerusakan layar bisa saja terjadi.
Nah, agar hal itu tidak terjadi kamu bisa melakukan pengecekan suhu pada laptop.
Sekarang sudah banyak developer yang menghadirkan aplikasi untuk mengukur suhu CPU, GPU, bahkan hardware lainnya.
Dengan aplikasi itu, kamu bisa mencegah laptop kesayanganmu dari overheat.
Penasaran, apa saja aplikasinya? Simak artikel berikut ini:
Baca: Hati-Hati! Suhu Bumi Semakin Panas Dapat Picu Masalah Kesehatan: Nutrisi Pangan Makin Turun
1. Real Temp
Bagi kamu yang menggunakan laptop dengan prosesor Intel, aplikasi Real Temp bisa menjadi pilihan yang tepat.
Aplikasi tidak berbayar ini memang dibuat secara khusus untuk memonitor kondisi suhu pada laptop yang menggunakan prosesor Intel.
Real Temp sendiri mendukung prosesor single core, dual core, quad core, i3, i5, i7, dan i9.
Untuk cara kerjanya, Real Temp akan menampilkan suhu prosesor secara real time.
Selain itu, aplikasi ini juga akan menampilkan suhu terendah dan tertinggi sejak kamu menyalakan laptop.
Bukan itu saja, Real Temp akan menyediakan data temperatur melalui Fluke 62 IR Thermometer.
Fluke 62 IR Thermometer adalah sebuah perangkat bawaan yang terdapat di motherboard.
Menariknya lagi, kamu bisa mengaktifkan alarm untuk memberitahu jika suhu pada hardware terlalu tinggi.
2. AMD Ryzen Master
Selain Intel, ada juga laptop yang menggunakan prosesor AMD.
Nah, bagi kamu pengguna prosesor AMD, aplikasi ini adalah pilihan yang tepat untuk mengecek suhu laptop.
Aplikasi buatan resmi dari AMD ini hadir untuk mengatur berbagai hal yang berkaitan dengan prosesor laptop.
Misalnya, untuk menjalankan aktivitas berat seperti bermain game, AMD Ryzen Master menawarkan fitur overclock yang akan mempercepat kinerja laptop.
Selain itu, AMD Ryzen juga sudah menyediakan dasbor yang memberikan informasi lengkap mengenai suhu, kecepatan CPU, dan lainnya.
Ada juga fitur parameter yang bisa disesuaikan dan dikombinasikan dengan kinerja maksimal berdasarkan inti prosesor AMD Zen.
Baca: Pentingnya Menjaga Kesehatan Tubuh saat Suhu Bumi Semakin Panas, Cegah Dehidrasi dan Ginjal Rusak
3. CrystalDiskInfo
Bila hard drive yang terlalu panas menjadi penyebab masalah suhu di laptop, aplikasi CrystalDiskInfo bisa menjadi solusi tepat.
Aplikasi ini didesain dan dikembangkan untuk membantu HDD dan SSD tetap sehat.
Informasi detail mengenai penyimpanan yang terpasang di laptop, bisa ditampilkan dengan jelas.
Hal ini karena tampilannya didesain sederhana dan mudah dipakai.
Dengan begitu, kamu tidak akan merasa kesulitan saat mengoperasikan aplikasi ini.
Selain itu, CrystalDiskInfo juga bisa memberikan informasi mengenai suhu ter-update dari hard drive laptop.
Sama seperti aplikasi lainnya, CrystalDiskInfo juga memiliki beberapa fitur penting untuk memantau semua sistem HDD dan SSD.
Mulai dari Health Status untuk memperkirakan kesehatan setiap drive, melakukan diagnostik mendalam untuk semua nilai read/white drive value, dan lainnya.
4. Open Hardware Monitor
Rekomendasi aplikasi selanjutnya adalah Open Hardware Monitor.
Aplikasi berbasis open-source ini dapat menangani berbagai jenis hardware, khususnya Intel, AMD, dan NVIDIA.
Selain itu, aplikasi ini juga dibekali opsi untuk menampilkan temperatur secara real time di gadget dan taskbar melalui S.M.A.R.T.
Dengan begitu, kamu bisa memonitor suhu dengan mudah sambil menyelesaikan pekerjaan kantor atau tugas kuliah, tanpa perlu membuka kembali aplikasinya.
Kemudian menyoal berbayar atau tidak, Open Hardware Monitor bisa kamu dapatkan secara gratis.
Aplikasi ini juga kompatibel dengan sistem operasi Windows XP, Vista, 7, 8, dan 10, serta Linux mode x86.
5. CPU Thermometer
Rekomendasi aplikasi yang terakhir adalah CPU Thermometer.
Jika dilihat secara tampilannya, sekilas aplikasi ini mirip seperti Open Hardware Monitor.
Wajar karena keduanya menggunakan source code yang sama.
Meski begitu, aplikasi ini lebih ringkas dan hanya menampilkan suhu setiap core, clock speed, serta daya yang dipakai.
Selain itu, CPU Thermometer juga sangat minimalis dengan ukurannya yang kecil.
Dengan begitu, CPU Thermometer tidak akan memakan banyak memory saat dijalankan.
Walau fitur yang dimiliki tidak begitu banyak, CPU Thermometer masih cukup bisa diandalkan untuk kamu yang hanya ingin melihat suhu dan performa CPU. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul 5 Aplikasi Terbaik untuk Cek Suhu Laptop yang Wajib Dicoba
# temperatur # laptop # suhu # Lifestyle
Sumber: Tribunnews.com
Nasional
HEALTHY TALK: Fungsi Crown Gigi serta Manfaatnya bagi Kesehatan dan Estetika
Sabtu, 11 Januari 2025
Nasional
HARU Momen Prabowo Beri Apresiasi untuk 2 Guru, Beri Hadiah Laptop hingga Uang Rp 100 Juta
Jumat, 29 November 2024
Tribunnews Update
Prabowo Apresiasi Mbah Guru Matematika TikToker 80 Tahun, Beri Hadiah Laptop dan Uang Rp 100 Juta
Jumat, 29 November 2024
Live Update
Dampak Suhu Panas Ekstrem di Palembang, Penjualan Pendingin Ruangan Laris: Naik 20 Persen
Kamis, 31 Oktober 2024
Live Update
Laptop hingga Proyektor Raib, Imbas Kawanan Pencuri Bobol Bangunan Milik SDN Hargasari Tasikmalaya
Selasa, 15 Oktober 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.