Rabu, 21 Mei 2025

Travel

Mengenal Agrowisata Kopeng Gunungsari, Tiket Cuma Rp 20 Ribu Bisa Refreshing Dikelilingi Gunung

Selasa, 10 Mei 2022 22:18 WIB
TribunTravel.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Masih ada waktu untuk Libur Lebaran 2022 bareng keluarga.

Jika sedang berada di Semarang, traveler wajib mampir ke Kopeng.

Di kawasan ini terdapat sejumlah tempat wisata yang dapat dikunjungi saat liburan bareng keluarga.

Salah satunya Agrowisata Kopeng Gunungsari.

Baca: Bupati Majene Hadiri Pembukaan Festival Kota Tua Majene dan Harap Dapat Tarik Wisatawan ke Majene

Seperti namanya, Agrowisata Kopeng Gunungsari merupakan tempat wisata yang memadukan keindahan taman dengan perkebunan.

Traveler bisa meyaksikan bunga-bunga cantik yang tumbuh subur di Agrowisata Kopeng Gunungsari.

Di tempat ini, juga ada kebun buah jambu yang bisa dipetik secara langsung.

Selain itu, Agrowisata Kopeng Gunungsari juga memiliki spot foto instagramable.

Jika belum puas melihat pemandangan, wisatawan bisa naik ke menara pandang.

Dari menara pandang setinggi empat lantai ini, traveler bisa melihat pemandangan dengan sangat jelas.

Termasuk pemandangan Gunung Merapi, Merbabu, dan Telomoyo sekaligus.

Baca: Sandiaga Uno Ungkapkan Libur Lebaran 2022 Gairahkan Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Saat cuaca cerah, akan terlihat pemandangan Gunung Sumbing dan Sindoro.

Agrowisata Kopeng Gunungsari juga menyediakan camping ground, amfiteater terbuka, dan restoran.

Berbagai fasilitas yang cukup lengkap bisa dinikmati wisatawan, termasuk parkir luas, musala, hingga toilet.

Harga tiket masuk Agrowisata Kopeng Gunungsari Mei 2022

Harga tiket masuk Agrowisata Kopeng Gunungsari Mei 2022 dibanderol Rp 20.000 per orang.

Sementara itu, tiket masuk untuk anak-anak yaitu Rp 10.000 per orang.

Tarif tersebut sudah termasuk makan jambu gratis sepuasnya yang bisa dipetik sendiri.

Jam operasional Agrowisata Kopeng Gunungsari Mei 2022

Agrowisata Kopeng Gunungsari buka setiap hari mulai pukul 07.00-18.00 WIB.

Sebagai informasi, Agrowisata Kopeng Gunungsari berlokasi di Desa Kopeng, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

(Tribun-Video.com/Tribun-Travel.com)

Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional Agrowisata Kopeng Gunungsari Terbaru Mei 2022.

# agrowisata # wisata # Kopeng Gunungsari # Gunung

Baca berita terkait di sini.

Editor: Erwin Joko Prasetyo
Video Production: Abel Krisantus Yoga Pradana
Sumber: TribunTravel.com

Tags
   #agrowisata   #wisata   #Kopeng Gunungsari   #Gunung

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved