Kamis, 15 Mei 2025

Konflik Rusia Vs Ukraina

Sosok Alexander Subbotin, Miliarder Rusia yang Tewas Mencurigakan, Mantan Bos Perusahaan Energi

Selasa, 10 Mei 2022 22:02 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pada Minggu (8/5/2022), miliarder Rusia bernama Alexander Subbotin ditemuka tewas di rumah seorang dukun.

Ia ditemukan tewas di Mytischchi, daerah dekat Moskow.

Subbotin merupakan mantan bos perusahaan energi.

Kematian Subbotin merupakan kematian terbaru sekaligus menambah daftar para pebisnis Rusia yang meninggal secara misterius dan mencurigakan.

Alexander Subbotin pernah menjadi top eksekutif di perusahaan energi, Lukoil.

Lukoil merupakan produsen minyak terbesar kedua di Rusia.

Dari situs web perusahaannya, Lukoil mempekerjakan lebih dari 110.000 orang.

Saudara laki-laki Subbotin, Valerie, yang juga bekerja di Lukoil, memiliki kapal pesiar Galvas setinggi 184 kaki, dan bernilai sekira 100 juta dolar.

Dilaporkan sang dukun memberikan obat mabuk diduga melibatkan racun katak.

Namun, klaim tersebut masih belum dikonfirmasi oleh penegak hukum.

Pihak berwenang Rusia telah meluncurkan penyelidikan kriminal atas kematian Subbotin ketika mereka mencoba untuk menetapkan penyebabnya.

Pihak berwenang ​​juga akan melakukan penyelidikan terkait kandungan obat-obatan dalam darahnya.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)


Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul SOSOK Alexander Subbotin, Miliader di Rusia yang Tewas di Rumah Dukun, Mantan Bos Perusahaan Energi

# miliarder # Alexander Subbotin # Rusia

Editor: Alfin Wahyu Yulianto
Reporter: Ratu Budhi Sejati
Video Production: Dwi Adam Sukmana
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Alexander Subbotin   #Rusia   #miliarder

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved