Senin, 12 Mei 2025

Ramadan

Ngabuburit Seru Khas Timur Tengah & Berburu Takjil, Bisa ke Kampung Arab Surabaya

Jumat, 15 April 2022 16:23 WIB
TribunTravel.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Ngabuburit atau menunggu waktu berbuka puasa bersama keluarga adalah momen spesial di bulan Ramadhan.

Ada beragam kegiatan mengisi ngabuburit antara lain menunjungi museum, bersantai di taman, berburu kuliner dan lainnya.

Nah yang ingin ngabuburit dengan spot wisata khas Timur Tengah, kamu bisa kunjungi Kampung Arab Surabaya, Jawa Timur.

Dikutip dari TribunTravel.com, Kampung Arab Surabaya berada di Kompleks Makam Sunan Ampel Surabaya, Jawa Timur.

Sesuai namanya, Kampung Arab memiliki spot wisata khas Timur Tengah, seperti spot wisata belanja, sejarah, dan kuliner.

Baca: Lokasi Ngabuburit dan Belanja Takjil di Bitung Timur, Ada di Pusat Kota dan Jual Aneka Jenis Kuliner

Selama bulan Ramadhan, Kampung Arab Surabaya selalu ramai warga berwisata reiligi hingga berburu takjil.

Menu takjil yang selalu jadi favorit warga adalah es permen karet dan kurma.

Penjualan kurma dan es permen karet meningkat saat memasuki bulan Ramadhan.

Baca: Habiskan Waktu Sore hingga Ngabuburit di Pantai Ujung Batu, Nikmati Debur Ombak dan Keindahan Sunset

Es permen karet ini juga sempat viral di media sosial karena tampilannya yang unik, rasanya enak dan menyegarkan.

Tak hanya bulan puasa saja, gerai es permen karet juga ramai saat hari biasa.

Jika traveler jalan-jalan ke Surabaya, es permen karet menjadi kuliner pelepas dahaga yang tak boleh dilewatkan. (*)

(Tribun-Video.com/TribunTravel.com)

Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Ngabuburit di Kampung Arab Surabaya, Wajib Coba Segarnya Es Permen Karet Buat Takjil Buka Puasa

# ngabuburit seru di Surabaya # ngabuburit # Ngabuburit di Surabaya # Timur Tengah # Berburu Takjil # Kampung Arab # 

Editor: Wening Cahya Mahardika
Sumber: TribunTravel.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved