TRIBUNNEWS UPDATE
Luhut dan Bahlil Dituding Jadi Penyebab Aksi Demo, Pernyataannya Disebut Bahayakan Demokrasi
TRIBUN-VIDEO.COM - Nama Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Investasi, Bahlil Lahadalia ikut terseret dalam aksi demonstrasi pada Senin (11/4/2022).
Mereka dituding menjadi biang kerok aksi demo mahasiswa BEM seluruh Indonesia tersebut.
Sejumlah politisi pun ikut mengomentari tudingan tersebut.
Banyak yang menyebut jik demo tersebut merupakan buntut dari wacana Luhut dan Bahlil yang memberikan pernyataannya terkait masalah penundaan pemilu dan juga perpanjangan masa jabatan Presiden Jokowi.
Baca: Detik-detik Korlap Demo di Bone Sulawesi Selatan Terbakar, Ikut Terbakar dengan Ban Bekas
Bahlil Lahadalia pernah menyampaikan, bahwa kalangan dunia usaha berharap jadwal pemilu diundur atau masa jabatan Presiden Jokowi diperpanjang.
Hal ini untuk mendorong perekonomian nasional yang saat ini sedang masa pemulihan.
Sedangkan Luhut menyebut memiliki big data aspirasi masyarakat di media sosial terkait Pemilu 2024.
Ia mengklaim memiliki 110 juta big data dari berbagai media sosial.
Menanggapi hal itu, Ketua Umum Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem), Wanto Sugito merasa heran dengan pernyataan para menteri tersebut.
Baca: Kenakan Seragam Lengkap, Siswa STM Turut Demo Tolak Wacana 3 Periode di Banggai Sulawesi Tengah
“Jelas aksi-aksi besar mahasiswa saat ini tak lepas dari wacana sesat yang dibangun oleh Pak Luhut dan Pak Bahlil," ujarnya.
Ia pun meminta Presiden Jokowi untuk mencopot jabatan mereka.
"Saya rasa Pak Presiden jangan hanya mengingatkan mereka saja, ya copot dong, karena sudah tidak bisa seirama dengan Presiden dalam menyampaikan hal-hal strategis ke publik,” ujar Wanto Sugito saat dihubungi wartawan, Senin (11/4/2022).
Ia menegaskan, perilaku mereka pada akhirnya sangat berbahaya.
Pasalnya dapat memicu kegaduhan politik yang cukup luar biasa.
Wanto kemudian meminta agar masyarakat tak sepenuhnya menyalahkan Jokowi.
Pasalnya, soal wacana penundaan pemilu, Jokowi telah tegas tidak setuju atas penundaan pemilu tersebut.
“Bola menjadi liar, karena LBP dan Bahlil." tambahnya.
(Tribun-Video.com/WartaKotalive.com)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Ketum Repdem: Jokowi Jangan Cuma Ingatkan Menteri yang Wacanakan Tunda Pemilu, Copot Dong!
# Menko Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan # Menteri Investasi Bahlil Lahadalia # Aksi demo 11 April 2022 # demokrasi
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Dwi Adam Sukmana
Sumber: Warta Kota
PDIP Pertanyakan Loyalitas Menteri Prabowo yang Masih Anggap Jokowi Bos
Rabu, 16 April 2025
Terkini Nasional
Massa Ngamuk hingga Lempar Kotoran Sapi ke Kantor Gubernur Jateng di Aksi Demo 'Semarang Menggugat'
Rabu, 19 Februari 2025
Kubu Hasto: KPK Gampang Tetapkan Tersangka, Administrasi Urakan
Selasa, 11 Februari 2025
Nasional
BUKAN MAIN! 100 Advokat Ikut Bela Hasto: Ketika Marwah Partai Diserang, Kami Tak akan Tinggal Diam!
Minggu, 29 Desember 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.