Terkini Daerah
Fakta di Balik Video Viral Ustaz Yusuf Mansur Marah-marah Butuh Dana Rp 20 Miliar
TRIBUN-VIDEO.COM - Media sosial Twitter dihebohkan dengan sebuah video yang diduga Ustaz Yusuf Mansur, pemilik investasi syariah PT Paytren.
Diduga video tersebut ketika menghadiri rapat secara daring, terlihat Yusuf Mansur mengenakan jas dan kacamata tengah marah-marah.
"Emang kita ngurusin saham itu, ngurusin apa? Emang kita ngurusin masuk perusahan sana-sini, menyebut ini, menyebut itu, emang buat siapa? Yang saya lakukan buat Paytren," kata Yusuf Mansur dalam video yang beredar.
Baca: Restui Wirda Menikah Muda, Ustaz Yusuf Mansur Ingin Gelar Pernikahan Sang Anak di GBK dan Sungai
"Bisa saya ajak ngomong Anda semua? Saya butuh duit 1 triliun buat kerjain Paytren."
"Bisa? Mau Anda patungan? Mau? Kalau mau, saya akan terima duit Anda, maka saya akan bermasalah hari ini,” ujarnya lagi dalam video yang diunggah salah seorang akun netizen di Twitter, dikutip pada Jumat (8/4/2022).
Dalam video tersebut, Yusuf Mansur mengaku sedang mengupayakan beragam cara supaya bisa mendapatkan uang untuk Paytren, khususnya para karyawannya.
"Maka itulah, saya ngamen, saya ngasong demi siapa, demi Anda semua, demi satu nama, Paytren," ujarnya.
Ia mengaku tengah membutuhkan dana Rp 20 miliar.
“Bukankah kita butuh dana? Anda tahu untuk menghidupkan satu kota."
"Kita butuh dana 20 miliar, Saudara-saudara,” kata Yusuf Mansur dengan nada amarahnya.
Belakangan diketahui video tersebut adalah unggahan tahun 2021 lalu saat Ustaz Yusuf Mansur hadir dalam acara Sewindu PayTren.
Video tersebut juga bisa disaksikan melalui kanal Paytren Official.
Mulanya video yang beredar tersebut adalah sambutan Ustaz Yusuf Mansur terkait Paytren.
Tak lama berselang, ia menceritakan masalah yang sedang menimpanya yang dibawa sejumlah kalangan ke ranah hukum.
“Hari ini saya berhadapan dengan hukum ini hukum itu, apakah saya ngadu kepada Anda semua?"
"Dan apa membela saya Anda semua?"
"Anda bersuara ke mana-mana, enggak saya dengar juga tuh,” ujarnya kembali.
Sebagai informasi, Ustaz Yusuf Mansur diduga sudah menghadapi cukup banyak gugatan terkait dengan Paytren.
Baca: Keberatan Diminta Kembalikan Investasi dengan Konversi Nilai Emas, Yusuf Mansur Mengaku Tak Mampu
Sosok Ustaz Yusuf Mansur
Yusuf Mansur adalah seorang tokoh pendakwah, penulis buku, dan pengusaha dari Betawi.
Sosok Ustaz Yusuf Mansur dikenal sebagai pimpinan Pondok Pesantren Daarul Quran Bulak Santri, Cipondoh, Tangerang, dan pimpinan pengajian Wisata Hati.
Ustaz Yusuf menikah dengan Siti Maemunah dan telah dikaruniai lima orang anak.
Sejak usia 9 tahun, kelas 4 MI (Madrasah Ibtidaiyah), Yusuf Mansur sering tampil di atas mimbar untuk berpidato pada acara Ihtifal Madrasah yang diselenggarakan setiap tahun menjelang Ramadan.
Saat tamat MI, ia kemudian melanjutkan ke MTs (Madrasah Tsanawiyah) Chairiyah Mansuriyah, yaitu lembaga pendidikan yang dikelola keluarganya, KH Achmadi Muhammad.
Saat itu, Yusuf Mansur adalah siswa paling muda dibandingkan dengan teman-temannya yang lain.
Ia pun lulus dari MTs Chairiyah Mansuriyah tahun pada tahun 1988/1989 sebagai siswa terbaik di usia 14 tahun.
Lulus dari MTs Chairiyah Mansuriyah, ia kemudian melanjutkan ke Madrasah Aliyah Negeri 1 Grogol sebagai lulusan terbaik.
Lulusan Madrasah Aliyah Negeri 1 Grogol, Jakarta Barat, tahun 1992 ini pernah kuliah di Fakultas Hukum, Jurusan Syari'ah di IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Hal ini tertuang dalam pengantar bukunya Lukmanul Hakim Mencari Tuhan yang Hilang yang diungkap oleh Prof. Dr. H. Amin Suma, MA., M.H.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Sosok Ustaz Yusuf Mansur, Viral Video Marah-marah Sebut Butuh Dana Rp 20 Miliar
# Paytren # Ustaz Yusuf Mansur # Klarifikasi Ustaz Yusuf Mansur
Video Production: febrylian vitria cahyani
Sumber: Tribun Jabar
TO THE POINT
Ingat Paytren Milik Ustaz Yusuf Mansur? Kini OJK Cabut Izin Usaha & Ungkap 8 Poin yang Dilanggar
Selasa, 14 Mei 2024
Selebritis
Bukan Omong Kosong! Ustaz Yusuf Mansur Bakal Nyaleg Pemilu 2024, Gabung ke Partai Tokoh Ini
Selasa, 9 Mei 2023
TRIBUNNEWS UPDATE
Ustaz Yusuf Mansur Gabung Partai Perindo, Unggahan Hary Tanoesoedibjo Jadi Sorotan
Selasa, 9 Mei 2023
Tribunnews Update
Ustaz Yusuf Mansur Terbaring di Rumah Sakit seusai Kecelakaan di Tol Cipularang, Ini Klarifikasinya
Jumat, 3 Maret 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.